kievskiy.org

Sudah Coba Optimalkan Pelayanan Online, Disdukcapil Kota Bandung: Masyarakat Belum Semua Mau

Ilustrasi pelayanan online yang dilakukan Disdukcapil Kota Bandung.
Ilustrasi pelayanan online yang dilakukan Disdukcapil Kota Bandung. /PIXABAY/Jane Mary Snyder

PIKIRAN RAKYAT - Saat ini, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bandung telah mengoptimalkan pelayanan kependudukan dengan secara online.

Hal ini sengaja dilakukan disaat kondisi Kota Bandung tengah memasuki fase new normal.

Ini juga sengaja dilakukan untuk meminimalisir kerumunan orang yang akan melakukan pengurusan administrasi kependudukan di kantor Disdukcapil Kota Bandung.

Baca Juga: Warung Pecel Lele di Jalan Buah Batu Dilahap Api Setelah Terjadi Kebocoran Gas

Meski pihak Disdukcapil sudah menerapkan layanan melalui online, namun ternyata masih banyak warga Bandung yang mengurus administrasi kependudukan secara offline.

Hal ini dijelaskan langsung oleh Kepala Disdukcapil Kota Bandung, Popong W. Nuraeni.

"Masyarakat belum semua mau pakai layanan (online) ini, masih banyak yang ingin konvensional dengan datang langsung ke kantor Disduk," kata Popong saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel pada Rabu, 10 Juni 2020.

Baca Juga: Sempat Menyinggung DPRD, Bupati Bandung Dadang M. Naser Akhirnya Mengklarifikasi dan Meminta Maaf

Popong menambahkan, warga yang mengurus administrasi kependudukan langsung ke kantor Disdukcapil adalah yang berkaitan dengan penyelesaian update KK untuk pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat