kievskiy.org

Suhu Panas Terik Landa Kabupaten Bandung Barat. BMKG Pastikan Bukan Gelombang Panas

Ilustrasi cuaca panas. BMKG pun mengeluarkan keterangan terkait suhu panas terik yang melanda sejumlah wilayah Indonesia beberapa hari terakhir.
Ilustrasi cuaca panas. BMKG pun mengeluarkan keterangan terkait suhu panas terik yang melanda sejumlah wilayah Indonesia beberapa hari terakhir. /KlikMataram/Hariyanto

 

PIKIRAN RAKYAT - Suhu panas terik melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Bandung Barat belakangan ini. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisikan memastikan suhu tersebut bukan merupakan fenomena gelombang panas.

Ali (60), pengurus Masjid Besar Rajamandala, Desa Mandalasari, Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat merasakan betul kondisi tersebut.

"Panas pisan (Panas sekali)," kata Ali saat ditemui di halaman masjid itu, Senin 9 Mei 2022.

Teriknya matahari dirasakan sudah beberapa hari ke belakang. Sebagian pelintas di jalan Rajamandala, Cipatat pun menepi dan berteduh di Masjid Besar Rajamandala. Ali mengaku, gerimis sempat mengguyur kawasan Rajamandala menjelang malam pada Minggu 8 Mei 2022. Namun, suhu panas tetap terasa.

Baca Juga: Anaknya Hanya Dapat THR Rp10.000, Seorang Bapak Mengamuk

Keluhan serupa dilontarkan Suminem Darsih (66), warga Kampung Citumpeng, Desa Nanggeleng, Kecamatan Cipeundeuy, KBB.

"Sudah dua hari ini tidak bisa tidur," ucap Darsih di kediamannya. Suhu panas membuat dirinya kesulitan tidur karena badan terasa gerah. Sejumlah story WhatsApp warga Cipeundeuy juga mengungkap kondisi serupa. "Dari kemaren kepanasan begini," tulis Lutfah (23), warga Citumpeng lainnya.

Ivan Abdurrahman Junianto (32), guru SD Negeri Cibungur, Desa Margaluyu, Kecamatan Cipeundeuy turut mengeluhkan hal yang sama dalam story WhatsApp-nya. "Panasna poll (Panasnya pol)," tulisnya. Pantauan "PR" pada Senin sore, suhu tetap saja terasa panas dan gerah kendati hujan mengguyur wilayah Cipeundeuy saat itu.

Baca Juga: Bumi Diprediksi Capai Suhu Panas Maksimal di 2026, Ilmuwan Ungkap Tandanya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat