kievskiy.org

Petugas Disiagakan Antisipasi Pelanggaran di Flyover Kopo

Sejumlah pengendara melintas di jalan layang Kopo, Selasa, 28 Juni 2022. Penggunaan satu lajur flyover Kopo dari arah barat berlaku situasional dalam rangka mengurangi kemacetan sekaligus uji coba. Peresmian flyover itu akan dilaksanakan pada Agustus 2022.
Sejumlah pengendara melintas di jalan layang Kopo, Selasa, 28 Juni 2022. Penggunaan satu lajur flyover Kopo dari arah barat berlaku situasional dalam rangka mengurangi kemacetan sekaligus uji coba. Peresmian flyover itu akan dilaksanakan pada Agustus 2022. /Pikiran Rakyat/Satira Yudatama

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Kota Bandung mengantisipasi ­penggunaan tak semestinya di kawasan Flyover Kopo. Sebagai bentuk ­antisipasi, Pemkot Bandung ­menempatkan personel Dinas Perhubungan Kota Bandung guna melakukan pengawasan di sekitar infrastruktur yang belum resmi beroperasi tersebut.

Sekretaris Kota Bandung Ema Sumarna berpesan ke­pada jajaran Dishub Kota Bandung agar terus berjaga guna melakukan pengawas­an.

"Kami tengah mengantisipasi penggunaan yang tak semestinya, seperti parkir, atau lapak berjualan pedagang di kawasan setempat," ucap Ema di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, beberapa waktu lalu seperti dilaporkan kontributor “PR” Satira Yudatama.

Perihal kemungkinan menjadi tempat pemasangan reklame, Ema mengatakan, tak ada persoalan dari sisi regulasi. Lokasi flyover dan sekitarnya bukan kawasan khusus tidak boleh ada rek­lame.

Baca Juga: Niat Puasa Tasu'a dan Asyura dalam Bahasa Arab dan Terjemahan, Lengkap dengan Cara Pelaksanaan

"Dari sisi regulasi tidak masalah. Kalau pun ada yang hendak me­ma­sang rek­lame tinggal melihat peraturan tentang reklame. Lagi pula, di kawasan itu tampak kurang strategis (untuk pema­sangan reklame)," ucapnya.

Ema mengatakan, berda­sarkan informasi resmi, pemerintah pusat berencana me­resmikan Flyover Kopo pada Oktober 2022. Hanya, sangat memungkinkan terjadi percepatan pemanfaatan.

Selaku penerima manfaat, Ema menyebutkan, Pemkot Bandung menyambut gembira saat peresmian Flyover Kopo bisa lebih cepat dari jadwal semula. "Tentu, kami sangat senang," ucap dia.

Berdasarkan pantuan pada Kamis 4 Agustus 2022 siang, sejumlah pengendara dari arah persimpangan Soe­kar­no Hatta-Karasak Lama sudah bisa menggunakan flyover. Petugas memfungsikan satu jalur flyover guna me­ngurangi kemacetan sekaligus uji coba.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat