kievskiy.org

Pria Tukang Gores Mobil di Pajajaran Bandung Diciduk, Satpol PP Ungkap Fakta Mengejutkan

Ilustrasi mobil tergores.
Ilustrasi mobil tergores. /Pixabay/stux Pixabay/stux

PIKIRAN RAKYAT - Belum lama ini Satpol PP Kota Bandung menerima laporan terkait aksi meresahkan seorang pria yang berprofesi sebagai tukang bersih-bersih kaca di Jalan Pajajaran.

Pelaku yang sehari-hari mencari nafkah di sekitar kawasan tersebut dituding kerap menggores kendaraan warga jika tak diberi uang tips.

Ada pun alat yang digunakan pelaku untuk merusak bodi mobil yakni ujung kancing celananya sendiri.

Tak ayal warga pun merasa geram dan beramai-ramai melaporkan tingkah aneh pria tersebut ke pihak berwajib.

Baca Juga: Studi Terbaru Ungkap Lansia yang Terjangkit Covid-19 Lebih Berisiko Terkena Alzheimer

Merespons aduan publik, Satpol PP bergegas meringkus pelaku dan mengamankannya pada Selasa, 13 September 2022 kemarin.

"Jadi kemarin pengamannya itu sudah dilakukan di siang kemarin. Anggota sudah lakukan penjangkauan ke sana dan sesuai dengan yang dilaporkan, dan betul itu orangnya," kata Komandan Kompi Ketentraman dan Masyarakat Satpol PP Kota Bandung, Erdiaz Drasdi Utama saat on air di Radio PRFM 107,5 News Channel hari ini Rabu, 14 September 2022.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, pelaku diketahui masih merupakan warga setempat yang berdomisili di Kecamatan Cicendo, simpang IP.

Dikatakan Erdiaz, pelaku diduga alami gangguan mental sehingga pihak Satpol PP sedikit kesulitan saat berkomunikasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat