kievskiy.org

Perkebunan Teh dan Karet Maswati, Cerita Menir Belanda di Lintasan Kereta Cepat Jakarta-Bandung

Prasasti peletakan batu pertama gedung Pusdiklat Kebun Pang­lejar Bagian Mas­wati PTPN VIII, Kampung Maswati, Desa Kananga­sari, Kecamatan Cikalongwetan, Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu 22 Oktober 2022.
Prasasti peletakan batu pertama gedung Pusdiklat Kebun Pang­lejar Bagian Mas­wati PTPN VIII, Kampung Maswati, Desa Kananga­sari, Kecamatan Cikalongwetan, Bandung Barat, Jawa Barat, Sabtu 22 Oktober 2022. /Pikiran Rakyat/Bambang Arifianto

PIKIRAN RAKYAT – Eeerste Steen Gelegd Door Carel Ditlov Brix 5 September 1927. Tulisan itu tertera di prasasti pualam putih di salah satu fasad bangunan perkebunan Maswati, Desa Kanangasari, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat yang hampir runtuh.

Tulisan dalam bahasa Belanda itu memiliki arti, “Batu pertama diletakkan Carel Ditlov Brix pada 5 September 1927”. Siapa sosok bernama asing itu dan kenapa ia menjadi peletak batu pertama pembangunan tersebut?

Prasasti itu berada di Gedung Pusdiklat Kebun Panglejar Bagian Maswati PTP Nusantara VIII. Kondisinya mengenaskan. Rumput-rumput tinggi memenuhi halaman. Spanduk yang tertera mewanti-wanti agar pengunjung tak masuk karena bangunan rusak.

Petunjuk soal siapa tuan perkebunan itu ternyata ada di iklan sejumlah koran-koran berbahasa Belanda. Het Nieuws van den Dag voor Nederlandsch-Indie pada 17 Februari 1927 umpamanya, memuat potongan iklan dari seorang ibu bernama, A. A. S. Brix Westhoff.

Nyonya tersebut mencari guru muda untuk mengajar dua anaknya yang berusia 8 dan 6 tahun. Gaji yang ditawarkan f100 per bulan.

Menariknya, lamaran mesti ditujukan kepada sang nyonya yang beralamat di Maswati. Siapa ibu tersebut dan apa hubungan dengan Carel Ditlov Brix?

Potongan iklan lain dari De Preangerbode pada 12 September 1919 memperjelas identitas keduanya.

Iklan itu berisi berita kelahiran putra pasangan Carel Ditlov dan Adéle Adolphine Sophie Westhoff pada 27 Agustus.

Identitas Ditlov Brix sebagai administrateur (administrator) Maswati juga muncul dalam berita pendek dan iklan koran lain. Namun, namanya ditulis, J.D. Brix.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat