kievskiy.org

Update Kasus Perundungan di Bandung, Keluarga Pelaku akan Mediasi Besok

Ilustrasi perundungan di Bandung.
Ilustrasi perundungan di Bandung. /Pixabay/Tumisu

PIKIRAN RAKYAT - Baru-baru ini, kasus perundungan yang terjadi di SMP Plus Baiturrahman Kota Bandung viral di media sosial.

Berdasarkan video berdurasi 21 detik yang beredar di jagat maya, nampak pelaku memakaikan helm dan menendang kepala korban hingga beberapa kali. Akibat kejadian itu, korban pingsan dan dilarikan ke rumah sakit.

Aksi perundungan itu diketahui terjadi di ruang kelas, pada Kamis Siang, 17 November 2022.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @salmandoang, pada Minggu, 20 November 2022, keluarga korban menuturkan bahwa aksi perundungan tersebut sudah sering terjadi, tetapi baru kali ini didokumentasikan.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar, Lengkap dengan Siaran Televisi Beserta Jam Tayangnya

Informasi itu diperoleh pihak keluarga dari teman-teman korban. Pihak keluarga juga menambahkan, mereka akan kembali mendatangi sekolah guna melakukan mediasi pada Senin, 21 November 2022.

Pihak keluarga perundung pun akan dihadirkan dalam agenda tersebut.

"Sejauh ini Senin pihak keluarga rencananya akan datang ke sekolah lagi untuk melanjutkan prosesnya di sana," katanya.

Lebih lanjut, keluarga korban memutuskan menempuh jalur hukum hanya cukup di Polsek Ujung Berung. Kasus perundungan tersebut tidak dieskalasi ke level yang lebih tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat