kievskiy.org

Secapa AD Jadi Klaster Covid-19, Kota Bandung Lanjutkan AKB dengan Status Zona Biru

Antrean warga tanpa penerapan standar protokol kesehatan saat pencairan Bantuan Sosial Tunai di Kantor Pos Besar Bandung, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jumat, 10 Juli 2020. Organisasi Kesehatan Dunia mengakui bahwa virus Covid-19 berpotensi menyebar melalui partikel-partikel kecil di udara atau airborne.
Antrean warga tanpa penerapan standar protokol kesehatan saat pencairan Bantuan Sosial Tunai di Kantor Pos Besar Bandung, Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, Jumat, 10 Juli 2020. Organisasi Kesehatan Dunia mengakui bahwa virus Covid-19 berpotensi menyebar melalui partikel-partikel kecil di udara atau airborne. /Pikiran-rakyat.com/ARMIN ABDUL JABBAR

PIKIRAN RAKYAT - Fase adaptasi kebiasaan baru (AKB) di Kota Bandung, Jawa Barat, berlanjut.

Kota Bandung masih berstatus zona biru, kasus Covid-19 pada 1.262 siswa Secapa AD masuk dalam pencatatan pemerintah pusat.

Demikian pernyataan Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana seusai rapat terbatas Gugus Tugas Pencegahan, dan Percepatan Penanganan Covid-19 atas evaluasi penerapan AKB di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukancana, Jumat, 10 Juli 2020.

Baca Juga: Vicky Prasetyo Ungkap Rahasia Suksesnya hingga Hasilkan Miliaran, Salah Satunya karena Rajin Ibadah

Yana menyebutkan, angka reproduksi virus Covid-19 di Kota Bandung berada di bawah angka 1 selama empat pekan.

Angka reproduksi di Kota Bandung, 0,53 pada 9 Juli 2020. Angka itu lebih kecil daripada 2 Juli 2020, yakni 0,56.Terdapat lima kecamatan nihil kasus Covid-19, yakni Sukasari, Bandung Kidul, Buahbatu, Rancasari, Ujungberung.

Perihal sejumlah sektor aktivitas berikut perekonomian yang mulai beroleh relaksasi pada fase AKB periode 27 Juni-10 Juli 2020, Yana bersyukur, berjalan aman.

Baca Juga: OTG Covid-19 Melonjak Saat New Normal, Banyumas Gencarkan Razia Masker dengan Hukuman Push Up

"Sampai saat ini, tak ditemukan ada kasus penularan, apalagi klaster baru Covid-19 pada tiap-tiap sektor aktivitas berikut perekonomian tersebut. Gugus Tugas Pencegahan dan Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bandung bersepakat meneruskan fase AKB sampai dua pekan mendatang," ucap Yana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat