kievskiy.org

Antisipasi Perang Sarung, TNI-Polri Gelar Patroli Skala Besar di Bandung

Ilustrasi. Patroli besar-besaran akan dilakukan Tim Gabungan Polresta Bandung dan Kodim 0624/Kabupaten Bandung.
Ilustrasi. Patroli besar-besaran akan dilakukan Tim Gabungan Polresta Bandung dan Kodim 0624/Kabupaten Bandung. /Pixabay/Franz P. Sauerteig

PIKIRAN RAKYAT – Polresta Bandung dan Kodim 0624/Kabupaten Bandung menggelar operasi gabungan besar-besaran untuk mengantisipasi balap liar dan peredaran minuman keras di walayah Soreang, Kabupaten Bandung. Patroli besar-besaran tersebut dimulai dari Mapolresta Bandung dengan menerjunkan aparat gabungan TNI-POLRI ke wilayah yang ada di sekitar Soreang, Kabupaten Bandung.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengungkapkan, patroli tersebut dilakukan untuk mengantisipasi balap liar dan peredaran minuman keras (miras). “Selain itu juga kami mengantisipasi tawuran dan perang sarung,” kata Kusworo pada Sabtu, 8 April 2023.

Adapun target pelanggaran yang disasar dalam patroli besar-besaran itu adalah berbagai pelanggaran hukum seperti penindakan terhadap toko yang menjual minuman keras.

“Tadi kita saksikan bersama-sama, ada toko yang menjual minuman keras, di mana puluhan minuman keras tersebut disembunyikan dibalik sofa dan digudang, jumlahnya ada sekitar puluhan hingga ratusan botol miras berbagai merek,” ucapnya.

Baca Juga: Panglima TNI Singgung Perang Rusia-Ukraina, Minta TNI AU Siap dengan Segala Skenario

Patroli tidak berhenti di situ saja, tim gabungan akan melanjutkan patroli ke sekitar Al Fathu. Daerah yang sering terjadi balap liar.

“Saat kami sampai di sana, kami menemukan kendaraan dengan suara knalpot yang bising dan menemukan pengguna obat terlarang, pada saat itu, pelaku membuang obatnya, namun kami berhasil mengambilnya dan menyita barang bukti tersebut,” kata salah satu petugas.

Menurut Kusworo, patroli skala besar ini dilakukan setiap hari selama Ramadhan, tidak hanya pada malam minggu saja.

“Kami melakukan patroli setiap hari selama bulan suci Ramadhan, dengan tujuan agar Kabupaten Bandung tetap aman dan nyaman,” sebut Kusworo pada Sabtu, 8 April 2023, dikutip Pikiran-rakyat.com dari PMJ News.

Baca Juga: Search for Susi Air Pilot Philip Mark Merthens, Head of Peace Operation Announces Expanded Search Area

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat