kievskiy.org

5 Pegawai RSUD Cibabat Turut Dinyatakan Positif Covid-19, Poli Rawat Jalan Sementara Ditutup

Penutupan poli untuk general cleaning dan sterilisasi seluruh ruangan poli.
Penutupan poli untuk general cleaning dan sterilisasi seluruh ruangan poli. /Pikiran-rakyat.com/Harry Surjana

PIKIRAN RAKYAT - Tak hanya di lingkungan Pemkot Cimahi, 5 orang pegawai RSUD Cibabat dinyatakan positif corona virus disease (covid-19).

Penutupan layanan rawat jalan diterapkan selama 3 hari untuk sterilisasi area RSUD Cibabat.

"Ada 5 pegawai yang terkonfirmasi positif covid-19 berdasarkan hasil swab test," ujar Pelaksana Tugas Direktur Utama RSUD Cibabat dr. Reri Marliah, Jumat, 7 Agustus 2020.

Baca Juga: Man City vs Real Madrid di Liga Champions: Capello Pandang El Real Akan Kesulitan Tanpa Sergio Ramos

Pegawai yang dinyatakan terkonfirmasi positif yaitu 3 orang tenaga kesehatan perawat, 1 orang bidan, dan 1 orang nutritionist.

"Sebanyak 4 orang sudah masuk isolasi di RSUD Cibabat, 1 orang di BPSDM Jabar. Untuk pegawai lain tetap berkegiatan seperti biasa," katanya.

Atas kemunculan kasus positif tersebut, pihaknya melakukan tracing terhadap kontak erat dengan pegawai kasus positif tersebut.

Baca Juga: Jumlah Kecamatan dengan Sekolah yang Bisa Menggelar Belajar Tatap Muka di Jabar Berkurang Drastis

"Kontak erat sudah diswab 110 orang karyawan, diusahakan hasilnya segera keluar pada Senin depan," jelasnya.

Saat ini diberlakukan penutupan layanan poli rawat jalan selama 3 hari.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat