kievskiy.org

Komplotan Curanmor di Bandung Diringkus, Modus Para Pelaku Diungkap Polisi

ilustrasi pencurian.
ilustrasi pencurian. /Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Polisi dari Unit Reskrim Polsekta Antapani dibantu Satreskrim Polrestabes Bandung berhasil meringkus sindikat pencurian kendaraan bermotor dengan modus berpura-pura sebagai ojek online (ojol).

Pelaku diketahui melakukan aksinya dengan cara berputar-putar di sekitaran komplek, atau jalan umum dengan mencari motor yang kuncinya tergantung.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolrestabes Bandung, Komisaris Besar Budi Sartono di Mapolsekta Antapani, di Jalan A.H Nasution, Kota Bandung pada Selasa, 2 Mei 2023.

Menurut Budi Sartono penangkapan para pelaku bermula dari rekaman kamera CCTV berdasarkan laporan warga. Setelah dilakukan pendalaman terhadap rekaman kamera tersebut, kepolisian dari Polsekta Antapani berhasil mengamankan seorang pelaku atas nama Sandi Muchsin (34).

Baca Juga: 5 Fakta Duel Yasonna Laoly vs Tio Pakusadewo: Dugaan Bisnis Narkoba di Lapas Terbongkar

"Jadi pelaku SM ini modusnya menggunakan baju driver ojek online. Dia muter-muter (berputar) keliling komplek mengintai motor yang kuncinya tergantung, langsung mengambil motor tersebut," kata Budi.

Budi menuturkan, pada saat penyelidikan pelaku Sandi sempat memberikan informasi mengenai rekan yang turut melakukan curanmor. Dari pengakuan tersebut didapati pelaku lain atas nama Rian.

Akan tetapi, saat pengembangan yang bersangkutan berusaha melarikan diri sehingga dilakukan tindakan tegas dan terukur. "Melihat tindakan tegas terhadap Sando, pelaku lain memberikan keterangan bahwa mereka sudah melakukan curanmor sebanyak 15 kali," ujarnya.

Baca Juga: Masyarakat Diminta Tak Terpancing dengan Penembakan di Kantor MUI

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat