kievskiy.org

Banjir Terjang Kompleks Sekolah Darussurur di Cimahi, Laptop hingga Dokumen Terendam

Kompleks Sekolah  Darussurur di Kelurahan Utama Cimahi terendam pada Senin, 9 Mei 2023.
Kompleks Sekolah Darussurur di Kelurahan Utama Cimahi terendam pada Senin, 9 Mei 2023. /Pikiran Rakyat/Ririn NF

PIKIRAN RAKYAT - Banjir menerjang kompleks bangunan sekolah milik Yayasan Pendidikan Islam Darussurur Kampung Panyaweuyan RT 2 RW 13 Kelurahan Utama Kecamatan Cimahi Selatan Kota Cimahi pada Senin, 9 Mei 2023. Tingginya debit air akibat ujan deras membuat ruang kelas hingga dokumen dan peralatan laptop sekolah ikut terendam.

Air perlahan meninggi di kompleks sekolah sejak malam. Banjir yang merendam semua ruangan di lantai bawah mencapai ketinggian 70-80 cm, debit air masih bertahan hingga tengah malam meski surut perlahan.

Wakil Kepala Sekolah SD Islam Darussurur sekaligus perwakilan Yayasan Darussurur Muhammad Yunus mengatakan, kawasan tersebut memang kerap diterjang banjir.

Baca Juga: Banjir di Cimahi Bikin Jalanan Jadi Sungai, Pemotor Hampir Terseret Arus

"Kejadian banjir di sekolah ini memang yang kesekian kali, sekarang kayaknya yang paling parah sampai semua ruangan dari deretan kelas," ujarnya.

Isi bangunan kelas yang terendam seluruhnya basah. Termasuk, dokumen-dokumen penting hingga alat elektronik seperti laptop dan komputer sebagian turut terendam.

"Dokumen sekolah ada yang terendam sebagian, laptop komputer terendam juga. Di ruang bendahara ada brankas tapi belum dibuka, mungkin terendam juga," ucapnya.

Menurut dia, siswa kelas 6 SD saat ini tengah menjalani ujian sekolah. Karena itu, akan dipindahkan ke lokasi sekolah  Yayasan Darussurur lainnya. Sedangkan siswa kelas 1-5 SD  menjalankan pembelajaran secara daring.

Baca Juga: Banjir Bogor: 10.294 Penduduk Kena Dampak, 1.893 Rumah di Dua Kecamatan Terendam

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat