kievskiy.org

Cawabup Atep: Kabupaten Bandung Miliki Banyak Potensi untuk Bangkitkan Persikab

SALAH satu bakal calon Bupati Bandung pasangan Yena Ma'soem dan Atep disambut penari sesaat sebelum melakukan proses pendaftaran pada ajang PEMILUKADA serentak di kantor KPU Kabupaten Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat , 4 September 2020. Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung, yaitu Dadang Setiawan dan Sahrul Gunawan, Nia Agustina dan Usman Sayogi, Yena Ma'soem dan Atep mendaftarkan diri di hari pertama pendaftaran Cabup dan Cawabup periode 2021-2026.
SALAH satu bakal calon Bupati Bandung pasangan Yena Ma'soem dan Atep disambut penari sesaat sebelum melakukan proses pendaftaran pada ajang PEMILUKADA serentak di kantor KPU Kabupaten Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat , 4 September 2020. Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung, yaitu Dadang Setiawan dan Sahrul Gunawan, Nia Agustina dan Usman Sayogi, Yena Ma'soem dan Atep mendaftarkan diri di hari pertama pendaftaran Cabup dan Cawabup periode 2021-2026. /Pikiran-rakyat.com/ADE MAMAD SAM

PIKIRAN RAKYAT - Calon wakil Bupati Bandung, Atep Rizal, berkomitmen untuk memajukan olahraga, khususnya sepak bola di Kabupaten Bandung. Selama ini Persikab mati suri akibat belum maksimalnya perhatian pemerintahan daerah.

Mantan kapten Persib ini bakal memaksimalkan potensi dengan meningkatkan sarana dan prasarana olahraga.

“Apalagi Kabupaten Bandung memiliki fasilitas olahraga di Komplek Si Jalak Harupat yang bertaraf internasional. Sayang kan kalau bidang olahraganya tidak maju,” kata Atep saat hadir mendapingi pasangannya Bakal Calon Bupati Bandung Yena Iskandar, pada dialog yang diselenggarakan PWI Kabupaten Bandung, Kamis 10 September 2020 di Rancabali Tea Resort, Kamis 10 September 2020.

Baca Juga: Mewahnya Tim Balap Formula 1, Gunakan Jet Pribadi Untuk Angkut Tim

Kepada para wartawan Atep menyatakan, bila pasangannya terpilih nanti akan menghidupkan kembali Persikab Kabupaten Bandung untuk menorehkan prestasi dan bisa masuk ke Liga 1.

"Kuncinya kompetisi internal harus dihidupkan lagi. Selama ini Persikab kurang terperhatikan oleh pemerintah, karena hanya menjadi penonton di rumah sendiri," ucapnya.

Menurut Atep, seharusnya dengan kelengkapan fasilitas yang dimiliki Pemkab Bandung, Persikab Kabupaten Bandung bisa lebih mudah dihidupkan kembali.

Baca Juga: 4 Manfaat Memeluk Guling saat Tidur, Bisa Hilangkan Kecemasan

"Hanya saja, dibutuhkan keseriusan dari pemerintah. Padahal kan potensi atletnya sangat banyak sekali. Artinya kalau dibina, kompetisi dihidupkan lagi, Persikab akan hidup lagi,” ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat