kievskiy.org

Buat Geger Usai Selfie di Depan Jenazah Diego Maradona, Pria Ini Akhirnya Menyerahkan Diri ke Polisi

Ilustrasi Diego Maradona.
Ilustrasi Diego Maradona. /Pixabay/Daniel Joshua Paul

PIKIRAN RAKYAT - Diego Antonio Molina, mantan pekerja di rumah duka yang sempat ramai diperbincangkan karena berfoto di depan jenazah Diego Maradona, menyerahkan diri ke polisi.

Dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari Marca pada Senin 30 November 2020, Molina datang ke kantor polisi di wilayah Chacarita dengan ditemani pengacaranya.

Sementara satu pekerja lain, Claudio Fernandez yang anaknya berfoto di depan jenazah Maradona, meminta maaf melalui siaran radio.

Baca Juga: Pemerintah Bebaskan Pajak Impor Pengadaan Vaksin Covid-19, Berikut Rincian Fasilitas dan Syaratnya

"Kami saat itu sedang mencoba memindahkan jasad Maradona dan anakku, seperti bocah lain, mengambil foto," sebut Fernandez.

Tindakan jalur hukum atas tersebarnya foto jenazah Maradona ke internet digagas oleh mantan istri Maradona dan putrinya.

Sebelumnya, para pekerja yang ketahuan mengambil foto jenazah Maradona telah dipecat dari tempatnya bekerja.

Baca Juga: Kabar Transfer: Paulo Dybala Dibidik PSG, Mauro Icardi Diinginkan Juventus

Usai dinyatakan meninggal dunia pada 25 November 2020, jenazah Maradona dibawa ke Istana Presiden Argentina.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat