kievskiy.org

Cristiano Ronaldo Optimistis dalam Liga Champions di Madrid, Senang Usai Manchester United Menang

Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo. /Reuters/Peter Cziborra Action Images via Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Kabar mengejutkan datang dari pemain bintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Pasalnya, setelah gagal mencetak gol dan tidak bermain penuh saat melawan Leeds United, Cristiano Ronaldo justru nampak tersenyum dan terkesan bahagia.

Seusai pertandingan, Cristiano Ronaldo pun memberikan komentar atas kemenangan Manchester United yang berhasil bungkam Leeds United dengan skor 4-2.

Cristiano Ronaldo nampaknya senang atas kemenangan Manchester United, dan bersiap menatap laga selanjutnya kontra Atletico Madrid di leg I 16 besar Liga Champions 2022, yang akan dihelat pada Kamis, 24 Februari 2022 dini hari nanti. 

Baca Juga: Buruh Terkena PHK Bisa Dapat Bantuan Uang Tunai Selama 6 Bulan, Simak Syarat Lengkap JKP Pengganti JHT

“Kemenangan penting di Liga Inggris sebelum mengubah fokus ke Liga Champions dan pergi ke Madrid. Kembali ke jalur. Kami bersatu!,” ujar Cristiano Ronaldo, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter pribadinya @cristiano. Senin, 21 Februari 2022.

Ulasan Pertandingan Manchester United vs Leeds United. 

Dalam laga Yang digelar Minggu, 20 Februari 2022, sebetulnya Manchester United lebih banyak ditekan. 

Tercatat, secara penguasaan bola, Manchester United hanya menguasai 45 persen berbanding 55 persen milik tuan rumah.

Baca Juga: Minyak Goreng Langka, Pembeli Kini Wajib Bawa Fotokopi KK dan Bukti Vaksin Covid-19

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat