kievskiy.org

Gelandang Napoli Dries Mertens Ukir Rekor Usai Cetak Gol ke Gawang Inter

Dries Mertens menjadi penentu lolosnya Napoli ke final Coppa Italia 2019/2020.  Berkat golnya pada menit ke-41, Napoli sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan akhirnya lolos ke final karena unggul secara agregat.
Dries Mertens menjadi penentu lolosnya Napoli ke final Coppa Italia 2019/2020. Berkat golnya pada menit ke-41, Napoli sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan akhirnya lolos ke final karena unggul secara agregat. /sscnapoli.it sscnapoli.it

PIKIRAN RAKYAT - Dries Mertens menjadi penentu lolosnya Napoli ke final Coppa Italia 2019/2020.
 
Berkat golnya pada menit ke-41, Napoli sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 dan akhirnya lolos ke final karena unggul secara agregat.
 
Namun, gol Dries Mertens bukan hanya sekadar membawa Inter Milan lolos ke final saja.
 
Pemain asal Belgia itu juga resmi menjadi pencetak gol terbanyak Napoli sepanjang sejarah lewat golnya di semifinal kedua Coppa Italia.
 
Dilansir Pikiran-Rakyat.com (PR) dari Football Italia, Mertens total sudah mencetak 122 gol sejak bergabung ke Napoli pada tahun 2013.
 
Angka itu melampaui pencetak gol terbanyak Napoli sebelumnya, Marek Hamsik, yang mencetak total 121 gol untuk Napoli sepanjang masa baktinya dari 2007 hingga 2019.
 
Hamsik mencetak 121 gol dari 520 pertandingan yang dimainkannya bersama Napoli.
 
Mertens, sementara itu, mampu mencetak 122 gol 'hanya' dari  310 pertandingan yang dimainkannya untuk Napoli.
 
Dries Mertens bergabung ke Napoli dari PSV Eindhoven. Mertens begitu dicintai oleh suporter Napoli hingga memiliki nama panggilan khusus, 'Ciro'.
 
Mertens berkesempatan untuk menambah pundi-pundi golnya saat bersua Juventus di final Coppa Italia.
 
Napoli lolos ke final usai mengalahkan Inter Milan dengan agregat 2-1. Juventus lolos ke final usai mengalahkan AC Milan dengan agregat 1-1 namun unggul gol tandang.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat