kievskiy.org

Shin Tae-yong Soroti Lini Pertahanan Timnas U20: Harus Lebih Cerdas!

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong /ANTARA/Raisan Al Farisi ANTARA/Raisan Al Farisi

PIKIRAN RAKYAT - Shin Tae-yong menyoroti lini pertahanan Timnas U20 Indonesia yang menurutnya belum tampil baik ketika menghadapi Moldova, Selasa, 1 Oktober 2022. Ia meminta pemain bermain lebih cerdas.

Timnas U20 Indonesia menang 3-1 atas Moldova pada laga uji coba yang berlangsung di Turki. Marselino dan kolega sempat tertinggal lebih dahulu di babak pertama.

Perlahan, permainan Timnas U20 membaik di babak kedua. Garuda Nusantara pada akhirnya berhasil mencetak gol melalui Rabbani Tasnim, Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan.

Shin Tae-yong menilai pemain di lini pertahanan tampil kurang apik terutama ketika membaca permainan.

Baca Juga: Daftar Lengkap 222 Kabupaten dan Kota yang Dilakukan Penghentian Siaran TV Analog Mulai 2 November 2022

Pemain harus tahu kapan mesti mengumpan dan mendelay bola. Jika tidak, bola bisa direbut lawan dan berpotensi kebobolan.

"Pemain mesti lebih fokus saat melakukan penyelesaian akhir. Pertahanan juga mesti cerdas," ujarnya melalui keterangan resmi PSSI, dikutip dari Antara, Rabu, 2 November 2022.

"Jika tidak men-delay, itu dapat memberikan peluang kepada lawan. Jadi kami mesti lebih cerdas," kata Shin menambahkan.

Secara umum, Shin Tae-yong memuji penampilan para pemainnya. Ia menilai Garuda Nusantara berhasil menampilkan performa terbaik walau sempat mengalami masalah non-teknis seperti transportasi dan visa.

Baca Juga: Siang akan Lebih Singkat Besok 3 November 2022, Simak Penjelasan dan Daftar Waktunya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat