kievskiy.org

Dewa United vs Persib, Maung Bandung Wajib Menang demi Dekati Lima Besar BRI Liga 1

Ilustrasi pemain Persib di BRI Liga 1.
Ilustrasi pemain Persib di BRI Liga 1. /Persib.co.id

PIKIRAN RAKYAT - Tim Persib Bandung optimistis bisa kembali melanjutkan tren positif menghadapi Dewa United pada pertandingan pekan ke-14 BRI Liga 1 2022-2023 di Stadion Manahan, Solo, Rabu 14 Desember 2022 malam.

Persib kemungkinan akan melakukan rotasi pemain, karena padatnya jadwal yang dihadapi sehingga waktu untuk pemulihan pun sangat singkat.

“Kami mungkin akan mengubah beberapa pemain karena tim butuh energi yang baru, itu rencananya. Dengan minim waktu istirahat tentu itu menyulitkan bagi pemain, tapi tidak hanya berlaku bagi Persib tapi bagi semua tim,” kata Pelatih Persib Luis Milla Aspas, Selasa 13 Desember 2022.

Kemenangan dari Persebaya pada pertandingan sebelumnya, membawa Persib naik ke peringkat ketujuh klasemen sementara dengan dengan 22 poin hasil dari 7 menang, 1 imbang, dan 4 kalah.

Baca Juga: Baru Berjalan lagi 2 Pekan, Empat Keputusan Kontroversial Wasit Sudah Warnai BRI Liga 1

Jika pada laga nanti Nick Kuipers dan kawan-kawan bisa kembali meraih kemenangan, maka mereka akan naik ke posisi keenam klasemen.

Sementara itu bagi Dewa United, mereka juga butuh kemenangan setelah pada dua pertandingan sebelumnya belum bisa meraih poin penuh.

Saat ini, tim asuhan Nil Maizar tersebut masih berada di urutan ke-13 dengan 13 poin hasil dari 3 menang, 4 imbang, dan 6 kali kalah.

Meski menghadapi tim yang posisinya berada di papan bawah, Milla mengatakan, Persib tetap tidak menganggap remeh lawan karena pertandingan nanti akan berjalan sangat ketat. Ia memperkirakan motivasi pemain Dewa United tentunya sangat tinggi untuk bisa mengalahkan Pangeran Biru.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat