kievskiy.org

Diajak Makan Bersama, Hokky Caraka Dinasehati Ganjar Pranowo: Jangan Terlalu Larut dalam Kekecewaan

Pemain Timnas Indonesia U20 Hokky Caraka dalam pertandingan uji coba dengan Timnas Fiji di SUGBK pada Jumat, 17 Februari 2023.
Pemain Timnas Indonesia U20 Hokky Caraka dalam pertandingan uji coba dengan Timnas Fiji di SUGBK pada Jumat, 17 Februari 2023. /Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT - Pemain timnas U20 Hokky Caraka meluapkan kekecewaannya kepada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Seperti yang diketahui, Ganjar menolak kedatangan timnas Israel jika Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Hingga pada akhirnya, FIFA memutuskan untuk membatalkan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.

"Makasih banyak Pak. O iya, kami tahu nasib Bapak sudah terjamin. Masa depan Bapak juga sudah bagus. Sedangkan kami Pak? Kami baru mau merintis karier menjadi lebih baik, tapi batu lompatan kita udah diancurin sama Bapak #MkshGanjar_Pranowo,” tulis Hokky di kolom komentar akun Instagram Ganjar pada Rabu, 29 Maret 2023.

Menurut Hokky, Ganjar tak membalas komentarnya. Kendati demikian, Ganjar menemui Hokky secara langsung, dan mengajak pemain PSS Sleman itu makan bersama. Dalam pertemuan tersebut, Hokky meminta maaf jika kata-katanya menyinggung Ganjar.

Baca Juga: Ganjar Pranowo ke Hokky Caraka: Anak Hebat, Kita Harus Dukung

Kepada Hokky, Ganjar mengaku sama sekali tak tersinggung. Sementara Hokky mengatakan bahwa ia kecewa karena batal membela timnas di Piala Dunia U20. Ganjar kemudian berpesan agar Hokky tidak larut dalam kekecewaan.

"Dia bilang jangan terlalu ini sih, jangan terlalu larut dalam kekecewaan nanti malah gagal ke depan lagi. Ya kecewa gak kecewa gimana sudah terlanjur juga," ujar Hokky dikutip dari kanal YouTube Deddy Corbuzier pada Selasa, 4 April 2023.

Seperti diketahui, ada beberapa pihak yang tidak setuju timnas Israel, yang merupakan peserta Piala Dunia U20, bertanding di Indonesia. Hokky berpendapat, tak masalah timnas Israel datang ke Indonesia karena hanya sekadar bermain bola.

Baca Juga: Ungkap Kekecewaan Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20, Hokky Caraka: Bangun, Kalian Hanya Mimpi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat