kievskiy.org

Kasus Rasisme 3 Pemain PSM Makassar Dibawa ke Ranah Hukum, APPI Minta BRI Liga 1 Dihentikan

Aksi rasisme menimpa 3 pemain PSM Makassar di media sosial usai pertandingan melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1 pekan pertama, Senin, 3 Juli 2023.
Aksi rasisme menimpa 3 pemain PSM Makassar di media sosial usai pertandingan melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1 pekan pertama, Senin, 3 Juli 2023. /APPI.

PIKIRAN RAKYAT – Aksi rasisme menimpa tiga pemain PSM Makassar, yakni Yuran Fernandes, Yance Sayuri, dan Erwin Gutawa. Kejadian itu dialami mereka setelah laga Persija melawan PSM Makassar di pekan pertama BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin, 3 Juli 2023.

Aksi rasisme yang dilakukan sejumlah oknum suporter itu terjadi di media sosial. Sejumlah akun Instagram melakukan perundungan dan rasisme terhadap Yuran, Yance, dan Erwin.

Menanggapi kejadian tersebut, tiga pemain sepakat untuk melanjutkan kasus ke ranah hukum. Kasus rasisme tersebut tengah ditangani Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI).

CEO APPI M. Hardika Aji mengatakan, pihaknya sepakat akan memberikan bantuan dan pendampingan hukum kepada para pemain.

Baca Juga: Akan Ada VAR di BRI Liga 1, Erick Thohir Tak Setuju Persepsi Semua Wasit Curang

“Hari ini APPI telah berkomunikasi secara daring dengan 3 (tiga) Pemain PSM Makassar, dan ketiganya berkeinginan melanjutkan prosesnya ke ranah hukum. Kami akan memberikan pendampingan bantuan hukum” kata Mahardika dalam keterangannya, Rabu, 5 Juli 2023.

Menurut dia, saat ini APPI telah mengidentifikasi sejumlah akun yang melakukan penghinaan rasisme.

Minta BRI Liga 1 dihentikan

Merespons kasus rasisme, APPI juga mendorong operator kompetisi PT LIB dan PSSI turun tangan. Mahardika meminta dua otoritas tersebut untuk lebih serius dan menunjukkan komitmen yang kuat terhadap kasus rasisme yang menimpa pemain baik di dalam maupun di luar lapangan.

Baca Juga: Arema Jual Tiket Laga Kontra Persib Bandung, Langsung ‘Dirujak’ Warganet: 135 Nyawa Gak Dianggep

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat