kievskiy.org

Ricuh di Laga Gresik United vs Deltras FC, Polisi Tembakkan Gas Air Mata ke Suporter

Terjadi kerusuhan setelah pertandingan Gresik United vs Deltras FC.
Terjadi kerusuhan setelah pertandingan Gresik United vs Deltras FC. /Kolase X.com @MafiaWasit Kolase X.com @MafiaWasit

PIKIRAN RAKYAT – Pertandingan Gresik United vs Deltras FC yang digelar di Stadion Gelora Joko Samudro (GJOS) pada Minggu, 19 November 2023 berujung ricuh. Sejumlah pihak menduga kericuhan tersebut terjadi usai Gresik United kalah dikandang sendiri dengan skor 1-2.

Namun ada pula pihak yang menyebut kisruh terjadi saat supporter hendak mendatangi manajemen laga, kemudian dihalau oleh polisi. Kemudian pihak polisi melemparkan gas air mata yang membuat supporter marah dan makin menyerang polisi.

Pada video yang diunggah akun X.com @MafiaWasit, terlihat sejumlah supporter menghalau polisi yang akan menembakkan gas air mata. Beberapa di antaranya mengingatkan soal Tragedi Kanjuruhan agar tidak terulang.

“Pak inget Arema pak,” ujar seorang supporter yang menghalau polisi.

Baca Juga: Warga Buleleng Bali Enggan Dukung Ganjar-Mahfud, PDIP Tak Khawatir Suaranya Berkurang

Namun polisi tetap melanjutkan untuk menembakkan gas air mata ke arah penonton. Tak hanya satu polisi, namun ada beberapa petugas lain yang ikut menembakkan gas air mata.

Di foto lain yang diunggah akun @MafiaWasit, terlihat sejumlah supporter yang mendapat perawatan medis. Mereka nampak tergeletak tak berdaya di lantai dengan merentangkan tangan.

Pada video yang diunggah netizen, terlihat para supporter melempari polisi dengan batu dan berbagai benda lainnya di parkiran bawah. Supporter lainnya memilih untuk melindungi diri agar terhindar dari tembakan gas air mata atau lemparan benda dari para supporter.

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari warganet. Ada yang membela supporter, ada pula yang membela polisi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat