kievskiy.org

Indra Sjafri Siap Ikhlaskan Pemain Timnas U-20 Jika Dipanggil Shin Tae-yong ke Piala Asia U-23 2024

Pelatih tim nasional U22 Indonesia Indra Sjafri.
Pelatih tim nasional U22 Indonesia Indra Sjafri. /ANTARA/Michael Siahaan

PIKIRAN RAKYAT - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, menyatakan bahwa dia dengan senang hati akan mendukung jika salah satu pemainnya dipanggil untuk memperkuat Timnas U-23 di Piala Asia U-23 2024 yang akan digelar mulai 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Pernyataan ini muncul setelah Kadek Arel Priyatna, salah satu pemain dalam skuad U-20, telah mencatatkan empat caps bersama Timnas U-23 yang dilatih oleh Shin Tae-yong (STY). Indra Sjafri menegaskan bahwa dukungannya terhadap pemainnya dipanggil ke tim senior atau tim U-23 adalah bentuk kesepahaman dan kerja sama antar pelatih timnas di berbagai kelompok umur.

"Oke, jadi kalau pertanyaannya kalau ada pemain yang dipanggil di U-23 ya pasti senanglah U-20, bahkan ke senior pun dipanggil kita pasti dukung," kata Indra Sjafri pada jumpa pers setelah laga melawan Uzbekistan U-20 di Stadion Madya Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Indra Sjafri menyampaikan bahwa semua pelatih timnas, baik senior maupun kelompok umur, memiliki tujuan yang sejalan, yaitu mengembangkan pemain untuk memperkuat timnas senior. Dukungan ini merupakan refleksi dari pemahaman bahwa pembinaan pemain muda bertujuan untuk kepentingan bersama.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bocorkan Negara yang Beri Tawaran Melatih: Tidak di Asia Tenggara

“Makanya antara pelatih senior, U-23, U-20 U-17 kan kami sejalan semua. Gak ada masalah. Memang tujuan dari pembinaan adalah untuk tim senior. Kalau dia usianya 16 tahun menurut pelatih senior dia punya kapasitas dan perlu dipanggil ya kita lepas dong. Gak ada masalah disitu," jelas Indra Sjafri.

Timnas U-20 saat ini sedang dalam persiapan menghadapi Piala AFF U-19 dan kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Meskipun baru melakoni dua uji coba dengan dua kekalahan, pelatih dan pemain memiliki tekad untuk terus meningkatkan performa sebagai bagian dari pembinaan pemain menuju timnas senior.

Indra Sjafri juga mengumumkan rencananya untuk merampingkan skuad timnya setelah selesainya pemusatan latihan (TC) pada 10 Februari mendatang. Dalam persiapan untuk Piala Dunia U-20 2025 di Chile, Indra Sjafri akan mencoret 13 pemain dan hanya meninggalkan 17 pemain untuk membentuk skuad yang lebih terfokus.

Keputusan ini diambil setelah tim U-20 mengalami dua kekalahan dalam pertandingan uji coba melawan Uzbekistan U-20, dengan skor akhir 2-3 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

"Dua pertandingan uji coba internasional yang sudah kami lakukan, kami hampir mencoba sekitar lebih dari 27 pemain di dua pertandingan, dan kami sekarang tahu persis dari 30 pemain yang ada di TC sekarang, lebih kurang hanya 17 pemain yang saya pikir bisa dijadikan pemain-pemain untuk berkiprah dari skuad U-20," kata Indra Sjafri.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat