kievskiy.org

Real Madrid dan Barcelona Rebutan Franco Mastantuono Wonderkid Argentina Berusia 16 Tahun

Wonderkid asal Amerika Latin menjadi sorotan setelah dikabarkan didekati dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.  Dia adalah playmaker River Plate, Franco Mastantuono.
Wonderkid asal Amerika Latin menjadi sorotan setelah dikabarkan didekati dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona. Dia adalah playmaker River Plate, Franco Mastantuono.

PIKIRAN RAKYAT - Wonderkid asal Amerika Latin menjadi sorotan setelah dikabarkan didekati dua raksasa Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.  Dia adalah playmaker River Plate, Franco Mastantuono. Pemain Argentina berusia 16 tahun itu memulai debutnya bersama tim utama River musim ini dan terbukti mampu mencuri perhatian klub-klub raksasa Eropa.

Namun perjalanan Real Madrid dan Barcelona untuk mendapatkan jasa sang Wonderkid ditaksir akan menghadapi sejumlah rintangan.

River meningkatkan klausul pembelian Mastantuono, memperpanjang kontraknya hingga Desember 2026, dan menetapkan klausul pelepasan sebesar 45 juta Euro atau sekira Rp772 miliar dalam kontraknya. Belum lagi nilai tersebut dikabarkan akan naik sebesar 5 juta Euro menjelang penutupan jendela transfer di musim panas depan.

Pekan ini dilaporkan bahwa Real Madrid telah melakukan manuver untuk mendekati Mastantuono di pasar transfer. Awalnya Wonderkid tersebut dikaitkan dengan Barcelona, bersama dengan Manchester United.

Sport melaporkan bahwa Blaugrana telah melakukan kontak dengan agen Mastantuono untuk menggali minat sang pemain. Tim Catalan itu telah memantau pemain River Plate tersebut untuk waktu yang cukup lama, dan menganggapnya sebagai bakat potensial untuk memperkuat skuad masa depan Blaugrana.

Menurut laporan tersebut, Barcelona berharap Mastantuono bisa dibujuk untuk menunda komitmen bergabung dengan tim Eropa hingga 2025. Blaugrana menargetkan agar dapat membeli sang pemain saat itu.

Di sisi lain, Real Madrid dikabarkan tidak keberatan membiarkan Mastantuono tetap di Argentina selama satu tahun lagi. Los Blancos juga tengah bersiap untuk segera bergerak melakukan pendekatan secara formal.

Persaingan antar dua raksasa Eropa tersebut diprediksi akan menyulitkan Barcelona. Namun, sejumlah pengamat berpendapat jika Mastantuono akan mendapatkan lebih banyak kesempatan di Catalan daripada di Real Madrid. Pasalnya, persaingan di Santiago Bernabeu untuk tempat di tim utama lebih ketat. Hal tersebut juga dapat meningkatkan risiko cedera atau penampilan buruk.

Kendati demikian, Barcelona memiliki Lamine Yamal yang punya karakter serupa dengan sang Wonderkid Argentina. Pemain binaan asli La Masia itu berkarakter playmaker dengan kaki kiri. Lamine Yamal juga senang datang dari sisi kanan untuk menggunakan kaki kiri, yang sangat mirip dengan karakter permainan Mastantuono.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat