kievskiy.org

Daftar Pemain Timnas Uzbekistan U-23, Ada yang Jadi Langganan Liga Champions

Sekuat apa Timnas Uzbekistan U-23? Simak daftar pemain dan sepak terjang Timnas Uzbekistan U-23 di Piala Asia U-23 2024 Qatar.
Sekuat apa Timnas Uzbekistan U-23? Simak daftar pemain dan sepak terjang Timnas Uzbekistan U-23 di Piala Asia U-23 2024 Qatar. /Dede Hodijah kabar-sumedang.com/DOK Instagram uzbekistanfa

PIKIRAN RAKYAT - Timnas Uzbekistan U-23 resmi bakal menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di laga semifinal Piala Asia U-23 2024 Qatar. Pertandingan kedua tim akan digelar di Stadion Abdullah Bin Khalifa pada Senin, 29 April 2024 pukul 21.00 WIB.

Timnas Uzbekistan U-23 sukses mengalahkan Timnas Arab Saudi U-23 dengan skor sempurna 2-0. Hal tersebut membuat catatan clean-sheet tim berjuluk Serigala Putih itu semakin panjang.

Sebagai salah satu unggulan juara dalam Piala Asia U-23 2024, Timnas Uzbekistan U-23 menampilkan performa mengesankan sepanjang turnamen ini. Mereka unggul di Grup D setelah meraih tiga kemenangan dari tiga pertandingan, mencetak 10 gol tanpa kebobolan. Kemenangan meyakinkan mereka atas Arab Saudi dalam perempat final semakin mengukuhkan posisi mereka sebagai tim dengan catatan gol dan clean-sheet atau tanpa kebobolan di Piala Asia U-23 edisi 2024.

Catatan pertemuan terakhir Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Uzbekistan U-23 terjadi pada ajang 16 besar Asian Games 2023 lalu. Meski Garuda Muda mampu menahan imbang tim berjuluk Serigala Putih itu di waktu normal, namun akhirnya Timnas Indonesia U-23 harus mengakui kekuatan Uzbekistan setelah Sherzod Esanov mencetak dua gol di babak tambahan waktu.

Baca Juga: Kiper Timnas U-23 Ernando Ari: Ini Bukanlah Akhir, Kami Ingin Jadi Juara

Para Pemain Kunci

Timnas Uzbekistan U-23 membawa kekuatan 23 pemain yang sebagian besar bermain di liga luar negeri negara asalnya. Saat ini, Alisher Odilov yang bermain untuk klub Australia, FC Olympic, merupakan top skorer skuat Serigala Putih dan telah mengoleksi 3 gol. Meski demikian, Timnas Uzbekistan U-23 memiliki catatan apik di mana nyaris semua pemainnya pernah menyumbangkan gol.

Sang top skorer, Alisher Odilov, beroperasi sebagai sayap kiri yang berpotensi mengancam sayap kanan Timnas Indonesia U-23 yang dihuni Witan Sulaeman, Rio Fahmi, dan Komang Teguh. Odilov menjalani debut bersama Timnas Uzbekistan U-23 pada Oktober 2021 lalu. Saat ini, pemain sayap kiri tersebut telah tampil sebanyak 23 kali dan menyumbang 11 gol.

Selain Odilov, Timnas Uzbekistan juga memiliki bek andalan Abdukodir Khusanov yang saat ini merumput Bersama RC Lens, klub Prancis yang menjadi langganan Liga Champions. Bersama RC Lens, Khusanov telah tampil sebanyak 13 kali dengan catatan 9 penampilan di League One, 2 penampilan di Liga Champions, dan 2 penampilan di Europa League.

Dengan pengalaman tersebut, para pemain Uzbekistan U-23 tentu bukan tim yang dapat dikalahkan dengan mudah. Timnas Indonesia U-23 wajib mewaspadai kedua pemain tersebut untuk bisa menguasai pertandingan.

Daftar Pemain Timnas Uzbekistan U-23

Kiper:

  • 1 - Abduvohid Ne'matov - Nasaf Qarshi
  • 12 - Vladimir Nazarov - Pakhtakor Tashkent FK
  • 21 - Hamidullo Abdunabiev - FC Olympic

Bek:

  • 2 - Saidazamat Mirsaidov - FC Olympic
  • 5 - Muhammadqodir Hamraliev - Pakhtakor Tashkent FK
  • 13 - Makhmudjon Makhamodjonov - FC Bunyodkor
  • 18 - Alibek Davronov - Nasaf Qarshi
  • 4 - Abdukodir Khusanov - RC Lens
  • 6 - Ibrokhimkhalil Yuldoshev - FC Kairat

Gelandang:

  • 3 - Zafarmurod Abdikrakhmatov - Nasaf Qarshi
  • 8 - Ibrokhim Ibragimov - FC Olympic
  • 10 - Jasurbek Jaloliddinov - FC Neftchi Fergana
  • 15 - Umarali Rahmonaliyev - FC Rubin Kazan
  • 16 - Asadbek Rahimjonov - FC Olympic
  • 17 - Diyor Holmatov - Pakhtakor Tashkent FK
  • 23 - Abdurauf Bo'riyev - FC Olympic
  • 14 - Abbosbek Fayzullaev - CSKA Moscow
  • 7 - Khozhimat Erkinov - Al Wehda

Penyerang:

  • 9 - Ulug'bek Khoshimov - Termez Surkhon
  • 11 - Otabek Jo'raqo'ziev - FC Olympic
  • 19 - Husain Norchaev - FC Neftchi Fergana
  • 20 - Ruslanbek Jiyanov - Navbahor Namangan
  • 22 - Alisher Odilov - FC Olympic

Demikian gambaran kekuatan dan daftar pemain Timnas Uzbekistan U-23 yang bakal menjadi lawan berat Timnas Indonesia U-23.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat