kievskiy.org

Harga Tiket Timnas Indonesia Meroket, Netizen: Kami Memang Fanatik, Tapi Jangan Manfaatkan Fanatisme Kami!

Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F mengalami kenaikan, netizen protes.
Harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F mengalami kenaikan, netizen protes. /AFC

PIKIRAN RAKYAT - Tiket untuk laga lanjutan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 sudah bisa dipesan. Harga tiket mengalami kenaikan dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya. Indonesia masih memiliki dua pertandingan sisa melawan Irak dan Filipina di Grup F. Semua pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada tanggal 6 dan 11 Juni mendatang.

PSSI telah merilis harga tiket untuk masing-masing pertandingan. Tiket termurah dilepas dengan harga Rp 250 ribu untuk kategori Upper Garuda atau tribune atas. Jika membeli langsung untuk dua pertandingan, harga tiket menjadi Rp 450 ribu.

Kategori Garuda North (tribune utara) dan Garuda South (tribune selatan) dijual dengan harga Rp 550 ribu per pertandingan. Untuk dua pertandingan, harga tiket dijual Rp 1.000.000.

Harga tiket laga Timnas Indonesia melawan Irak dan Filipina ini mengalami kenaikan dibandingkan saat melawan Vietnam di GBK. Pada pertandingan sebelumnya, PSSI menjual tiket termurah seharga Rp 100 ribu untuk tribune paling atas.

Kategori Garuda North dan South mengalami kenaikan sebesar Rp 350 ribu, sementara kategori Garuda West dan East naik Rp 450 ribu. Harga tiket VVIP mengalami kenaikan Rp 500 ribu.

Berikut adalah daftar harga satu match tiket Timnas Indonesia:

  • Upper Garuda: Rp 250.000
  • Garuda North - Zona 9: Rp 550.000
  • Garuda South - Zona 3: Rp 550.000
  • Garuda East - Zona 8: Rp 850.000
  • Garuda West - Zona 11: Rp 850.000
  • Premium East - Zona 6: Rp 1.250.000
  • Premium West - Zona 1: Rp 1.250.000

Diprotes Netizen

Kenaikan harga tiket Timnas Indonesia dalam laga melawan Vietnam mendapatkan sorotan tajam netizen dan pendukung Garuda. Kenaikan tersebut dinilai cukup membebani pendukung Timnas Indonesia dengan penghasilan pas-pasan. Sejumlah netizen pun membanjiri kolom komentar Instagram Timnas Indonesia.

"Mohon maaf ni admin, kami memang fanatik tapi jangan manfaatkan fanatisme kami untuk meraup pundi-pundi cuan, itu tiket naiknya gila-gilaan, apa karena ga mau kalah bersaing sama konser BTS ya?" kata pemilik akun @m***.

"Gaji yang cuma UMR menangis ngeliat Harga tiket paling murah cuma 550K berasa buat bayar kostan selama sebulan," kata pemilik akun @e***.

"Tega banget, padahal warga Indonesia niatnya mau ngedukung, malah dipake nyari keuntungan, sedih," kata pemilik akun @a***.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat