kievskiy.org

Ditopang Sentimen Positif Vakinasi Covid-19, IHSG dan Nilai Tukar Rupiah Dibuka Bervariasi

Ilustrasi pergerakan harga saham./
Ilustrasi pergerakan harga saham./ /Antara Foto/Hafidz Mubarak A Antara Foto/Hafidz Mubarak A

PIKIRAN RAKYAT - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami perubahan terbarunya.

Pada pembukaan sesi I di pasar modal Selasa, 12 Januari 2021 pagi WIB IHSG naik 10,97 poin atau 0,17 persen ke level 6.393,9.

Sementara itu, kelompok 45 saham unggulan atau LQ45 naik 2,72 poin atau 0,27 persen ke level 1.003,74.

Baca Juga: Imbas Wajib Lapor Kasus Video Syur, MYD Akui Pekerjaan Desainer Arsitektur Tertunda

Penguatan yang terjadi pada IHSG ditopang oleh sentimen positif vaksinasi Covid-19.

"Sentimen positif vaksin diproyeksi masih akan menjadi pendorong IHSG pada perdagangan hari ini," kata Tim Riset Samuel Sekuritas dalam keterangan tertulisnya seperti dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari ANTARA.

Sementara itu pada sesi yang sama, nilai tukar rupiah terhadap dolar AS dibuka melemah.

Baca Juga: Burnley vs Man Utd: Ole Gunnar Solskjaer Berikan Instruksi Jelang Laga Tunda

Pada pukul 9.37 WIB rupiah melemah 80 poin atau 0,57 persen ke level Rp14.205 per dolar AS dari posisi penutupan sebelumnya Rp14.125 per dolar AS.

Meski dibuka melemah, rupiah diprediksi melemah secara terbatas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat