kievskiy.org

PPKM Level 4 Diperpanjang, Pemerintah Beri Tambahan Bansos untuk Masyarakat

PPKM Level 4 Diperpanjang, Pemerintah Tambah Bantuan Sembako Rp 200 Ribu ke 18,8 Juta Penerima Manfaat
PPKM Level 4 Diperpanjang, Pemerintah Tambah Bantuan Sembako Rp 200 Ribu ke 18,8 Juta Penerima Manfaat /Dok. Kemenko Perekonomian


PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah resmi memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 hingga 2 Agustus 2021.

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan memberikan penambahan bantuan sosial (baru) untuk masyarakat di kabupaten/kota selama diterapkan PPKM level 4.

"Kami ingin menambahkan terkait dengan pemberian bantuan sosial baru untuk masyarakat di kabupaten/kota untuk penerapan PPKM level 4," kata Airlangga dalam siaran pers di YouTube Sekretariat Presiden, Minggu, 25 Juli 2021.

Baca Juga: Upaya Penanganan Pasien Covid-19, Jabar Terima 85 Ton Oksigen Cair dari Sumsel

Adapun daftar bansos baru yang diterima masyarakat selama PPKM level 4 yaitu:

1. Menambah bantuan kartu sembako besarnya Rp200.000 selama 2 bulan dan penerimanya 18,8 juta keluarga penerima manfaat (KPM)

2. "Kemudian kartu sembako PPKM, ini 5,9 juta keluarga penerima manfaat. Ini merupakan usulan daerah dan ini ditambahkan dan besarannya juga sebesar Rp 200 ribu per bulan selama 6 bulan," kata Airlangga.

3. Perpanjangan bansos tunai untuk 2 bulan yakni Mei dan Juni. Ini disalurkan di bulan Juli sebesar Rp6,14 triliun untuk 10 juta keluarga penerima manfaat.

4. "Kemudian melanjutkan subsidi kuota internet selama 5 bulan Agustus sampai Desember, ini untuk 38,1 juta penerima besarnya Rp 5,54 triliun," tuturnya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, Sagitarius, 26 Juli 2021: Pertahankan Mood Positif

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat