kievskiy.org

Sowan ke Kediaman Habib Luthfi di Pekalongan, Airlangga Hartarto Ungkap Pesan Khusus

Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto sowan ke kediaman Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau Habib Luthfi.
Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto sowan ke kediaman Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau Habib Luthfi. /Dok. Partai Golkar

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto sowan ke kediaman Maulana Al-Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya atau Habib Luthfi. Airlangga datang bersama jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Golkar Jawa Tengah, Kamis 16 September 2021 malam.

"Saya datang ke sini untuk menjaga silaturahmi. Beliau sebagai orangtua kita," kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.

Airlangga Hartarto selaku Ketua Komite Penanganan Covid dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC-PEN) dan Menko Perekonomian memantau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk santri di RS H Dzaky Djunaid, Pekalongan.

Baca Juga: bank bjb Raih Penghargaan The Most Innovative Bank Transformation

Menko Airlangga memastikan pelaksanaan vaksinasi terselenggara dengan baik dan tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan.

"Tren vaksinasi di Pekalongan terus mengalami peningkatan. Hingga bulan Agustus, capaian vaksinasi di Kota Pekalongan dosis 1 mencapai 96.307 dosis, dosis 2 sebesar 56.331 dosis, dan dosis 3 (booster untuk tenaga kesehatan) sebesar 1.480 dengan jumlah vaksinator sebanyak 216 orang," imbuhnya.

Airlangga menambahkan, program vaksinasi di berbagai daerah di Indonesia terus diakselerasi.

"Hingga 14 September 2021, total vaksinasi di Indonesia telah mencapai 118,36 juta dosis dan sebanyak 42,76 juta penduduk telah menerima vaksin Covid-19 secara lengkap," tambahnya.

Baca Juga: Menko Airlangga Hartarto Pastikan Batik Bakal Selalu Menjadi Pakaian Resmi Seragam Pemerintah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat