kievskiy.org

Aset Negara Bisa Didapat lewat Berutang, Sri Mulyani Ingatkan Masyarakat

Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani. /Humas Setkab Humas Setkab

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Keuangan Sri Mulyani memberi pesan penting soal cara menyikapi dan memandang aset negara atau barang milik negara (BMN).

Hal itu disampaikan Sri Mulyani dalam acara Apresiasi Kekayaan Negara yang dilangsungkan secara virtual pada Senin, 15 November 2021.

Menurut Sri Mulyani, aset negara didapatkan melalui perjuangan yang tidak mudah sehingga mesti dirawat sebaik-baiknya.

"Ini dihasilkan dari keuangan negara. Jadi kalau dilihat dari sumbernya, didapatkan melalui penerimaan negara atau dari utang, hasilnya BMN," kata Sri Mulyani dikutip Pikiran-rakyat.com (PR) dari Antara.

Baca Juga: Keluarga Teuku Ryan Tak Menyangka Sikap Anaknya Berubah usai Menikahi Ria Ricis, Oki Setiana Dewi Bertindak

"Maka dari itu, kami terus mendorong seluruh kementerian-lembaga yang mengelola dan memiliki peranan penting dalam memanfaatkan BMN akan terus mengukir prestasi," kata Sri Mulyani.

Selain mengingatkan kementerian-lembaga yang mengelola aset negara, Sri Mulyani juga mengingatkan masyarakat bahwa aset negara jangan dilihat sebatas benda saja.

Aset negara harus dilihat sebagai alat untuk memberi manfaat sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Baca Juga: Faldo Maldini Balas Sindiran Fadli Zon ke Jokowi Soal Banjir di Sintang

"Bahkan BMN bisa memberikan manfaat bagi perekonomian, bangsa, negara, yang terus menerus membangun peradaban di dalam bangsa Indonesia maupun di dunia ini," kata Sri Mulyani.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat