kievskiy.org

Perundingan Perdamaian Rusia dan Ukraina Buat Nilai Rupiah Terhadap Dolar AS Menguat

Kurs Rupiah Terhadap Dolar menguat.
Kurs Rupiah Terhadap Dolar menguat. / Unsplash.com/Dmitry Demidko

PIKIRAN RAKYAT - Nilai tukar (kurs) rupiah menguat 26 poin atau 0,18 persen terhadap dolar Amerika Serikat yang ditransaksikan antarbank.

Posisi rupiah sebelumnya Rp 14.344 per dolar AS diperkirakan bergerak menjadi Rp 14.350 per dollar AS hingga Rp 14.380 per dolar AS hari ini, Rabu, 30 Maret 2022.

Hal ini dipicu terkait kemajuan perundingan damai Rusia dan Ukraina yang membuat nilai rupiah menguat.

Menurut Analis Pasar Uang, Ariston Tjendra, kemajuan perundingan perdamaian antara Rusia dan Ukraina memberikan sentimen yang positif.

Baca Juga: Sangsi dengan Janji Rusia yang akan Kurangi Serangan, Presiden Ukraina: Kami Bukan Orang Naif

"Kemajuan perundingan perdamaian kedua negara sempat memberikan sentimen positif ke harga aset berisiko di pasar keuangan," ucap Ariston Tjendra.

Pernytaan Analis Pasar Uang, Ariston Tjendra dikutip Pikiran-Rakyat.com melalui Antara News, Rabu, 30 Maret 2022.

Selain itu menurut Ariston, hal tersebut bisa memberikan sentimen positif untuk penguatan nilai tukar emerging markets dan rupiah hari ini.

Seperti diketahui Rusia telah berjanji untuk mengurangi operasi militer di sekitar Kyiv dan Ukraina mengusulkan untuk mengadopsi status netral sebagai tanda kemajuan dalam negosiasi tatap muka di Istanbul, Turki.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat