kievskiy.org

Utang Pinjol Bikin Putus Asa, Joki Galbay Pinjol Bikin Tambah Papa

Ilustrasi uang rupiah.
Ilustrasi uang rupiah. /Pixabay/EmAji Pixabay/EmAji

PIKIRAN RAKYAT - Fenomena joki pinjaman online (pinjol) merupakan lagu lama yang masih menjadi bunga masalah dari kasus pinjol ilegal yang menjerumuskan masyarakat dalam pusaran utang. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pun sudah menyatakan bahwa joki pinjol sangat berbahaya bagi masyarakat.

Joki pinjol ini seringkali menawarkan jasa untuk menghapus gagal bayar dan mencairkan dana. Modusnya, joki pinjol akan menggunakan identitas palsu bahkan identitas yang bersangkutan atau pengguna jasanya untuk mencairkan dana.

Penelusuran Pikiran-Rakyat.com menemukan bahwa iklan atau promosi didiuga joki pinjol yang melakukan sesi live di TikTok.

Baca Juga: Tips Menghindari Perangkap Pinjol Ilegal, Jangan Sampai Tergiur dengan Tawarannya

Dalam sesi live pada 1 Juli 2023, akun @Waspada_Pinjol NEW, seorang narator mengajak para penontonnya untuk berbagi pengalaman berurusan dengan pinjol.

Pemilik akun tersebut juga memampangkan sebuah gambar bertuliskan narasi dan informasi ajakan kepada para penonton yang merasa putus asa dengan pinjol yang melilit.

"BOLEH YUK UDAH PUTUS ASA DENGAN PINJAMAN ONLINE NYA, YANG UDAH NGGA SANGGUP GALI LOBANG TUTUP LOBANG.

KITA BANTU SELESAIKAN MASALAHNYA DENGAN GAGAL BAYAR SEMUA DENGAN CARA AMAN YAH TANPA ADA:

- DC LAPANGAN
- TANPA BI CHECKING
- TANPA SEBAR DATA

KITA BAYAR UNTUK YANG LEGAL BERESIKO BAHAYA SEPERTI ADA DC DAN BI CHECKING," demikian tulisan dalam gambar tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat