kievskiy.org

Mengenal Live Shopping, Metode Belanja Online yang Kini Diminati Banyak Kalangan

Ilustrasi live shopping
Ilustrasi live shopping /Canva

PIKIRAN RAKYAT - Live Shopping di media sosial kini paling banyak diminati baik oleh pembeli maupun penjual. Hal ini semakin meningkat karena adanya pandemi beberapa waktu lalu karena pembeli kesulitan untuk membeli barang secara offline.

Pada tahun 2020-2021, pembelian dari live shopping di seluruh dunia meningkat sebesar 76 persen, dan industri live commerce tidak menunjukkan tanda-tanda akan berhenti. Rasio konversi dari live streaming ini bisa mencapai 10x lebih tinggi.

Lantas apa itu live shopping?

Livestream shopping, atau live shopping, merupakan strategi pemasaran yang dilakukan oleh pembawa acara untuk mempromosikan produk melalui video langsung. Ini mirip dengan acara TV belanja di rumah di mana seseorang mendemonstrasikan cara menggunakan produk, tetapi semua keterlibatan antara pembawa acara dan penonton, sesuai namanya, sepenuhnya langsung.

Baca Juga: Gaya Hidup Zero Waste, Metode Hemat Biaya untuk Perangi Perubahan Iklim

Perbedaan live shopping dan belanja online biasa adalah produk pada live shopping tidak diedit, dan penonton berinteraksi dengan pembawa acara secara langsung untuk berdiskusi mengenai produk yang akan dibeli. Sedangkan belanja online biasa calon pembeli hanya dapat melihat produk pada foto dan video yang sudah dicantumkan dalam etalase penjual, jika calon pembeli ingin menanyakan sesuatu dapat menghubungi toko dan menunggu jawaban dari toko tersebut.

Live shopping biasanya disiarkan di aplikasi e-commerce, platform media sosial, dan situs web seperti TikTok, Shopee, Tokopedia, dll.

Elemen-elemen Live Shopping

Berikut adalah beberapa elemen kunci dari live shopping yang baik:

  • Platform

Potensi live shopping semakin meningkat, dan semakin banyak platform e-commerce yang mulai mendukung strategi ini. Melayani pasar yang sebagian besar terdiri dari Generasi Z dan Milenial, acara live shopping biasanya diselenggarakan di platform media sosial seperti Facebook Live dan Instagram serta situs e-commerce seperti TikTok dan Shopee.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat