kievskiy.org

Lokasi Penukaran Uang Baru Lebaran 2024 di Jakarta, Lengkap dengan Jadwal

Ilustrasi uang baru. Simak daftar lokasi penukaran uang baru Lebaran 2024 di Jakarta.
Ilustrasi uang baru. Simak daftar lokasi penukaran uang baru Lebaran 2024 di Jakarta. /Antara foto/Oky Lukmansyah ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Lokasi dan jadwal penukaran uang baru Lebaran 2024 di Jakarta bisa Anda dapatkan informasinya di artikel ini. Penukaran uang baru Lebaran 2024 di Jakarta dijadwalkan akan berlangsung hingga 22 Maret 2024.

Dua syarat yang ditekankan BI (Bank Indonesia) dalam menukarkan uang baru adalah KTP dan bukti pemesanan dalam bentuk digital QR Code.

Penukaran uang baru untuk pecahan Rp1.000, Rp2.000, Rp5.000, Rp10.000, Rp20.000, dan Rp50.000, nominal maksimumnya adalah Rp4 juta.

Daftar lokasi penukaran uang baru di Jakarta

Jakarta Pusat

  • Pasar Senen: Jalan Kramat Raya No.73-81, RT.1/RW.7, Kramat, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10450
  • Tanggal penukaran: 18 dan 20 Maret 2024
  • Pasar Palmerah: Jalan. Palmerah Barat, RT.4/RW.2, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 10270
  • Tanggal penukaran: 19 dan 20 Maret 2024

Jakarta Selatan

  • Pasar Tebet Barat: Jalan. Tebet Barat Raya No.57-59, RT.2/RW.4, Tebet Barat, Kecamatan. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 12810
  • Tanggal penukaran: 19 dan 21 Maret 2024

Jakarta Utara

  • Pasar Koja: Jalan Bhayangkara Kelurahan Tugu Utara Kecamatan Koja Kota Jakarta Utara Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 14270
  • Tanggal penukaran: 18, 19, dan 22 Maret 2024

Jakarta Barat

  • Museum Bank Indonesia: Jalan Pintu Besar Utara No.3, RT.4/RW.6, Pinangsia, Kecamatan Taman Sari, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11110
  • Tanggal penukaran: 19, 20, dan 21 Maret 2024
  • Pasar Slipi: Jalan Anggrek Garuda No.54, RT.4/RW.2, Kemanggisan, Kecamatah Palmerah, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 11480
  • Tanggal penukaran: 20 dan 21 Maret 2024
  • Pasar Kopro: Jalan Tanjung Duren Raya No.14, RT.14/RW.5, Tanjung Duren Utara, Kecamatan. Grogol petamburan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
  • Tanggal penukaran: 19 Maret 2024

Jakarta Timur

  • Pasar Pramuka: Jalan Pramuka Raya Pasar Pramuka Kelurahan Pal Meriam Kecamatan Matraman. Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 13140
  • Tanggal penukaran: 18, 20, dan 22 Maret 2024
  • Pasar Rawa Bening: Jalan Bekasi Barat No 4, Bunga, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 13350
  • Tanggal penukaran: 20 dan 22 Maret 2024
  • Pasar Induk Kramat Jati: Jalan Raya Bogor No.4, RW.4, Kramat Jati, Kecamatan Kramat Jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta Kode Pos 13510
  • Tanggal penukaran: 19 dan 21 Maret 2024

Itulah rangkuman daftar jadwal dan lokasi layanan tukar uang baru yang diumumkan BI untuk wilayah DKI Jakarta dan berlangsung sampai 22 Maret 2024.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat