kievskiy.org

Harga Emas Hari Ini 16 Mei 2024, Melonjak Naik Rp22.000

Ilustrasi emas Antam.
Ilustrasi emas Antam. /Antara/Ari Bowo Sucipto

PIKIRAN RAKYAT – Harga emas hari ini 16 Mei 2024 mengalami kenaikan yang besar jika dibandingkan dengan Rabu, 15 Mei 2024 kemarin. Adapun harga emas Antam 24 karat hari ini mencapai Rp1.354.000 per gramnya.

Adapun harga emas Rabu, 15 Mei 2024 mencapai Rp1.332.000 per gramnya. Terjadi kenaikan sebesar Rp22.000 per gramnya hari ini.

Harga emas hari ini memang lebih stabil jika dibandingkan dengan beberapa pekan lalu yang sempat mengalami kenaikan cukup pesat. Di awal Mei 2024 harga emas sangat fluktuatif dan mengalami kenaikan atau penurunan setiap harinya

Untuk harga emas ukuran terkecil yakni 0,5 gram dibanderol dengan harga Rp727.000. Harga emas ukuran terkecil ini mengalami kenaikan Rp11.000 jika dibandingkan Rabu, 15 Mei 2024 yang mencapai Rp716.000.

Baca Juga: Status Hukum Sandra Dewi Masih jadi Saksi, Meski Sudah 2 Kali Diperiksa Terkait Kasus Korupsi PT Timah Rp271 M

Sedangkan harga emas 10 gram dibanderol dengan harga Rp13.035.000. Emas ukuran ini mengalami kenaikan tajam sebesar Rp220.000, jika dilihat dari harga emas per Rabu, 15 Mei 2024 yang mencapai Rp12.815.000.

Ada beberapa faktor yang memicu harga emas terus naik turun sejak April 2024 lalu. Tentu saja harga emas yang makin naik dipengaruhi oleh kondisi ekonomi global.

Harga emas hari ini 16 Mei 2024

  • 0.5 gr: Rp727.000
  • 1 gr: Rp1.354.000
  • 2 gr: Rp2.648.000
  • 3 gr: Rp3.947.000
  • 5 gr: Rp6.545.000
  • 10 gr: Rp13.035.000
  • 25 gr: Rp32.462.000
  • 50 gr: Rp64.845.000
  • 100 gr: Rp129.612.000
  • 250 gr: Rp323.765.000
  • 500 gr: Rp647.320.000
  • 1.000 gr: Rp1.294.600.000

Faktor yang membuat harga emas naik turun

Ketidakpastian kondisi global

Berbagai permasalahan mulai dari kondisi geopolitik, krisis, hingga perang memicu kondisi ekonomi global bergejolak. Situasi ini tak dimungkiri membuat para investor berbondong-bondong melakukan investasi yang aman (safe haven), dengan membeli emas.

Rasa panik tersebut membuat permintaan emas di lapangan makin tinggi. Tapi perlu diingat jika situasi mulai mendingin, harga emas pasti akan kembali menurun karena sepi peminat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat