kievskiy.org

Periksa Para Saksi, Satu per Satu Fakta Kecelakaan Maut Vanessa Angel Terungkap

Vanessa Angel meninggal dalam kecelakaan mobil, Kamis, 4 November 2021. Polisi melakukan olah TKP kecelakaan mobil Pajero nopol B 1264 BJU yang ditumpangi artis Vanessa Angel dan keluarganya usai mengalami kecelakaan di ruas tol Jombang-Mojokerto KM 672 arah Surabaya di Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.
Vanessa Angel meninggal dalam kecelakaan mobil, Kamis, 4 November 2021. Polisi melakukan olah TKP kecelakaan mobil Pajero nopol B 1264 BJU yang ditumpangi artis Vanessa Angel dan keluarganya usai mengalami kecelakaan di ruas tol Jombang-Mojokerto KM 672 arah Surabaya di Bandarkedungmulyo, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. /Antara/Syaiful Arif ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Peristiwa kecelakaan maut yang menewaskan selebritas Vanessa Angel dan suaminya, Febri ‘Bibi’ Ardiansyah, menemui titik terang.

Bahkan, satu per satu fakta kecelakaan maut yang terjadi pada Kamis 4 November 2021 di jalan tol Nganjuk arah Surabaya, Jawa Timur, yang menewaskan Vanessa Angel dan suami telah terungkap.

Adapun fakta terbaru terkait dengan kecelakaan maut tersebut disampaikan oleh Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko.

Dia menuturkan, usai memeriksa beberapa saksi, diketahui musibah tersebut terjadi lantaran sopir Vanessa Angel hilang konsentrasi.

Baca Juga: Menjawab Kenapa Tubuh Vanessa Angel Terlempar dari Mobil, Ada Bukti Rekaman Tubagus Joddy Lakukan Hal Gila

“Kita sudah minta keterangan  para saksi. Jadi kecelakaan ini terjadi akibat hilangnya konsentrasi pengemudi,” kata Gatot Repli Handoko, Senin 8 november 2021, seperti dilaporkan PMJ News.

Tak hanya hilang konsentrasi, sebelumnya Kasi Laka Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jatim Kompol Hendry Ferdinan Kennedy menuturkan, sopir Vanessa Angel, yakni Tubagus Muhammad Joddy mengaku mengemudi Mitsubishi Pajero Sport dengan kecepatan lebih dari 100 kilometer per jam.

"Driver bilang kecepatannya 130 kilometer per jam," ucap Hendry Ferdinan Kennedy dalam siaran pers, Minggu 7 November 2021.

Tak hanya itu, sebagaimana diberitakan sebelumnya, Kasi Laka Subdi Gakkum Ditlantas Polda Jatim tersebut menuturkan, saat diinterogasi oleh penyidik, Joddy mengaku sempat bermain ponsel sebelum kecelakaan maut itu terjadi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat