kievskiy.org

Termasuk Drama Jisoo 'Snowdrop', Fans Khawatir Jadwal BLACKPINK Terganggu Usai Lisa Positif Covid-19

BLACKPINK harus menangguhkan sementara semua jadwal setelah salah satu member, Lisa dikonfirmasi positif Covid-19.
BLACKPINK harus menangguhkan sementara semua jadwal setelah salah satu member, Lisa dikonfirmasi positif Covid-19. /Instagram @blackpinkofficial Instagram @blackpinkofficial

PIKIRAN RAKYAT - Girl grup YG Entertainment BLACKPINK harus menangguhkan sementara semua jadwal setelah salah satu member, Lisa dikonfirmasi positif Covid-19.

Sebagai salah satu anggota BLACKPINK paling terkenal dan kembali dari perjalanan ke AS, kondisi Lisa yang baru saja terinfeksi Covid-19 ini menciptakan banyak kontroversi, terutama di kalangan anti-fans.

Kondisi Lisa bisa dikatakan berdampak buruk pada BLACKPINK di akhir tahun, ketika grup sedang mempersiapkan comeback dan para anggota memiliki jadwal pribadi, seperti Jisoo yang harus mempromosikan drama debutnya 'Snowdrop'.

Baca Juga: Ogah Bertemu Besan, Ayah Vanessa Angel Klaim Haji Faisal Temperamental: 2 Kali Dia Marah pada Saya

Sementara itu, Lisa telah mendapatkan 2 dosis vaksin Covid-19 sebelumnya dan YG telah mengonfirmasi bahwa idol asal Thailand itu memiliki gejala ringan.

Kendati demikian, banyak fans khawatir dengan kesehatan Lisa, serta 'sindrom pasca-virus' atau gejala long covid juga menjadi perhatian.

Sebagai seorang penyanyi, suara dan kesehatan mental Lisa juga menjadi perhatian.

Setelah dikonfirmasi positif Covid-19, pekerjaan setiap anggota yang memiliki jadwal masing-masing mulai terpengaruh.

Baca Juga: Waspada Omicron, Israel Tutup Perbatasan dari Orang Asing Sepenuhnya

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat