kievskiy.org

Hanya untuk Gaji Karyawan, Raffi Ahmad Gelontorkan Rp 1 Miliar per Bulan

DENGAN jumlah karyawan yang mencapai lebih dari 100 orang, Raffi Ahmad menghabiskan biaya sampai Rp 1 miliar untuk menggaji mereka.
DENGAN jumlah karyawan yang mencapai lebih dari 100 orang, Raffi Ahmad menghabiskan biaya sampai Rp 1 miliar untuk menggaji mereka. /Instagram.com/@raffinagita1717 Instagram.com/@raffinagita1717

PIKIRAN RAKYAT - Presenter kondang Raffi Ahmad dikenal sebagai seorang pekerja keras yang kerap mengisi berbagai acara di layar kaca.

Dari hasil kerja kerasnya, Raffi bisa membangun beberapa kavling rumah mewah di Kawasan Green Andara, Jakarta Selatan, serta sederet bisnis miliknya.

Dengan sederet bisnis yang dimiliki, Raffi telah memperkerjakan lebih dari 100 pegawai dari mulai asisten pribadi, asisten rumah tangga, hingga karyawan RANS ENTERTAINMENT di rumahnya.

Baca Juga: Kemnaker Kerahkan Korban PHK untuk Program Penyemprotan Disinfektan

Tak heran jika Raffi bisa mengeluarkan uang miliaran Rupiah dalam waktu satu bulan hanya untuk menggaji karyawannya.

Di tengah kondisi pandemi ini, Raffi memang kehilangan beberapa pekerjaan karena terhambat proses syuting.

Akibatnya ia harus mempersiapkan seluruh gaji karyawannya hingga akhir 2020 mendatang.

"Kita harus mempersiapkan ini aja, sampai Desember nih aku nyiapan gaji semuanya, memang kurang lebih kan Rp 1 miliar satu bulan kurang lebih," ujar Raffi dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam kanal YouTube Luna Maya pada 24 April 2020.

Baca Juga: Penyerapan Biodiesel Nasional Kuartal I 2020 Capai 2,17 Juta KL

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat