kievskiy.org

Diadaptasi dari Novel Gita Savitri, Film 'Rentang Kisah' Rilis Poster

FILM Rentang Pisah
FILM Rentang Pisah /DOK. FALCON PICTURES

PIKIRAN RAKYAT - Di tengah pandemi Covid-19, rumah produksi Falcon Pictures merilis poster film Rentang Kisah secara daring.

Film Rentang Kisah diangkat dari novel berjudul sama karya Gita Savitri yang sukses terjual lebih dari 100 ribu eksemplar. Seperti cerita novelnya, film ini mengambil setting lokasi di Indonesia dan Jerman.

Produser Falcon Pictures Frederica mengungkapkan, mengangkat novel Rentang Kisah ke layar lebar merupakan bentuk komitmen untuk mengangkat karya-karya terbaik generasi muda Indonesia.

Baca Juga: Banyak Bantuan yang Dikembalikan, Data Penerima Diminta Diverifikasi

Selain itu, novel ini telah terjual lebih dari 100 ribu eksemplar dan sembilan kali cetak ulang. Jadi sudah bisa dipastikan kisah Rentang Kisah telah memiliki penggemar.

"Cerita yang diangkat di novel ini menarik. Kami senang bisa mengangkat cerita ini ke layar lebar," tutur Frederica via pos-el, Jumat, 8 Mei 2020.

Baca Juga: Bantuan Presiden Jokowi bagi Warga Terdampak Covid-19 Mulai Dibagikan

Sutradara Danial Rifky mengaku senang bisa terlibat di fil Rentang Kisah. Dia juga lega karena poster film ini akhirnya dirilis juga.

"Film ini adalah kerja keras yang panjang. Dimulai saat riset pada 2018, saya bertemu Gita langsung di Berlin. Lalu syuting 2019 di Jakarta, Berlin, dan Hamburg, sampai akhirnya rampung pada 2020," ungkap Danial.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat