kievskiy.org

Ifan Seventeen Tak Salahkan 10 Brand Lokal yang Klaim Lakukan Show di Paris Fashion Week

Ifan Seventeen buka suara soal kisruh Paris Fashion week.
Ifan Seventeen buka suara soal kisruh Paris Fashion week. /Instagram/ifanseventeen

PIKIRAN RAKYAT - Kontroversi soal brand lokal yang melenggang di 'Paris Fashion Week' kini tengah menjadi sorotan banyak pasang mata.

Rumor tersebut memanas usai seorang pengusaha kosmetik, Lucky Heng meminta agar netizen tidak mudah dibodoh-bodohi dengan iming-iming kolaborasi produk lokal dengan brand di Paris.

Karena dari hasil pengamatannya, brand-brand tersebut hanya menggelar pertunjukan di Paris yang kebetulan waktunya bersamaan dengan PFW 2022.

Singkat cerita ini adalah brand-brand yang melakukan show di kota Paris, pada jadwal yang bertepatan dengan tanggal Paris Fashion Week official. Just a show in Paris but not on Paris Fashion Week," kata Lucky Heng lewat unggahannya di akun @mrluckyheng.

Baca Juga: Mengenal Paris Fashion Week, Pekan Mode Bergengsi Dunia

Setidaknya ada 10 brand tanah air yang mengaku tampil di pagelaran fesyen paling bergengsi Paris Fashion Week 2022.

Namun sayang, setelah ditelisik lebih lanjut, 10 brand Indonesia tersebut tidak terdaftar secara resmi dalam event tahunan yang diselenggarakan oleh FHCM.

Karena hal ini, muncul tudingan adanya pembodohan yang dilakukan brand tanah air itu terhadap masyarakat Indonesia.

Melihat polemik ini terus berlarut-larut, Ifan Seventeen selaku Bakominfo Gekrafs (Gerakan Kreatif Nasional) akhirnya angkat bicara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat