kievskiy.org

Gekrafs Buka Suara Terkait Tudingan Brand Indonesia Klaim Tampil di Paris Fashion Week 2022

Ilusrasi fashion show. SRamai tudingan soal brand Indonesia di Paris Fashion Week, Gekrafs akhirnya buka suara usai trending.
Ilusrasi fashion show. SRamai tudingan soal brand Indonesia di Paris Fashion Week, Gekrafs akhirnya buka suara usai trending. /Pixabay/Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Nama Paris Fashion Week tiba-tiba menjadi trending topik di Indonesia.

Hal tersebut, akibat tudingan Fashion Enthusiast sekaligus pemilik brand parfum Alien Object, Lucky Heng, menyebut brand lokal Indonesia yang tengah melakukan show di Paris, mengaku tampil di Paris Fashion Week.

Padahal mereka tidak tampil di acara Paris Fashion Week yang sebenarnya.

Menyadari hal tersebut sedang menjadi perbincangan hangat di media sosial. Pihak penyelenggara show brand Indonesia, di Paris yakni Gekraf Indonesia memberikan pernyataanya.

Baca Juga: Jelang Liverpool vs Inter: Klopp Ungkap Kondisi Terkini Tiga Pemainnya yang Sempat Cedera

Sebagaimana dilansir dari akun Instagram resmi @gekrafs, pihaknya menyatakan tidak ada yang salah dari penyelenggaran Gekrafs Paris Fashion Show during (at) Paris Fashion week sejak awal.

Dalam unggahan Gekrafs, ia turut menujukan foto berisi pernyataan dari Harry Halim selaku designer Indonesia pertama, yang diterima di Official Calendar Paris Fashion Week oleh Federasi Mode Paris pada tahun 2011.

“Saya ingin mengklarifikasi beberapa berita yang MISLEADING dan menggiring opini. Sebenarnya Paris Fashion Week sendiri ada OFF dan ON schedule," ujar Harry.

Baca Juga: Jelang Liverpool vs Inter: Klopp Ungkap Kondisi Terkini Tiga Pemainnya yang Sempat Cedera

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat