kievskiy.org

Apakah Malam 1 Suro Sama dengan 1 Muharram? Begini Penjelasan tentang Persamaan dan Perbedaannya

Ilustrasi malam satu Suro.
Ilustrasi malam satu Suro. /Pexels/Pixabay Pexels/Pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Umat muslim di seluruh dunia merayakan tahun baru pada 1 Muharram pada penanggalan Hijriah.

Masyarakat Jawa rupanya memiliki perayaan sendiri yang didasarkan pada kalender Jawa kuno, yakni malam 1 Suro.

Orang Jawa memandang bulan Suro sama istimewanya dengan bulan Muharram dalam Islam ketika amal kebaikan harus ditingkatkan.

Mengapa malam 1 Suro pada tahun baru penanggalan Jawa dan 1 Muharram pada penanggalan Hijriah jatuh pada waktu bersamaan?

Baca Juga: Doa Asyura, Doa Penghidup Hati di Tanggal 10 Muharram 1444 H Lengkap dengan Keutamaan dan Artinya

Persamaan 1 Surro Penanggalan Jawa dan 1 Muharram Islam

1 Suro adalah awal tahun bulan pertama pada Tahun Baru Jawa bertepatan dengan 1 Muharram yang menjadi tahun baru umat Islam.

Penanggalan pada Kalender Jawa pertama kali dicetuskan oleh Raja Mataram Sultan Agung Hanyokrokusumo pada 1640.

Sultan Agung Hanyokrokusumo menjadikan kalender Hijriah Islam sebagai sumber acuan dalam menyusun kalender Jawa.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat