kievskiy.org

Pelaku Pembakaran Mobil Mewah Via Vallen Diduga Fan Berat Sang Pedangdut,Polisi: Tetangganya Sendiri

Kondisi mobil Alphard Via Vallen usai terbakar.
Kondisi mobil Alphard Via Vallen usai terbakar. /Instastory @viavallen Instastory @viavallen

PIKIRAN RAKYAT - Sempat mengejutkan publik, saat pedangdut Via Vallen melalui instagram story-nya membagikan momen saat mobil mewahnya terbakar.

Dalam instagram story-nya, Via Vallen menyatakan dugaan mobilnya tersebut dibakar seseorang, dan menyebutkan bahwa tersangka sudah berada di kantor polisi.

Aparat Kepolisian Daerah Jawa Timur (Jatim) menyampaikan bahwa pelaku pembakar mobil milik Via Vallen yang terparkir di gang sebelah rumahnya di kawasan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo, Jatim, diduga tetangganya sendiri.

Baca Juga: Perusahaan Blockchain Global Mulai Pasarkan Binace IDR Berbasis Rupiah

"Tersangka ini dikenali orang-orang di lingkungan masyarakat setempat, dan sekarang kami dalami karena memang diduga tetangganya," ujar Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko di Mapolda Jatim di Surabaya, Selasa 30 Juni 2020.

Berdasarkan laporan yang diterima Polda Jatim, Polresta Sidoarjo telah menangkap pelaku berinisial P dan sekarang sedang dalam pemeriksaan intensif.

Baca Juga: Genoa vs Juventus di Serie A: Ulasan Lengkap, Prediksi, Statistik, dan Peluang

Fakta lain yang diterima Polda Jatim, kata dia, yakni bahwa pelaku diduga merupakan fan (penggemar) berat penyanyi dangdut bernama asli Maulidia Oktavia tersebut.

"Masih kami dalami, nanti motif apakah bagian dari fan (penggemar) atau yang lain kami lakukan penyidikan, termasuk tes psikolog untuk mengetahui semuanya," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat