kievskiy.org

Antusias Tinggi, Harga Tiket Festival Koplo Indonesia Dijual Mulai Rp100 Ribuan

Pengisi acara Festival Koplo Indonesia yang akan menggelar konser di Jakarta.
Pengisi acara Festival Koplo Indonesia yang akan menggelar konser di Jakarta. /Dok Festival Koplo Indonesia

PIKIRAN RAKYAT - Menjadi suatu kebanggaan bagi CEO RND Group – Nuraga Co, Reynol Bolung karena tiket konser Festival Koplo Indonesia yang diselenggarakan pada tanggal 29-30 Juli 2023 ludes terjual oleh kalangan usia dari 18 hingga 26 tahun.

 

"Sebagai informasi, loket.com meliris data bahwa pembeli kita usia 18 sampai 26 tahun mba. Itu sangat surprise," ujar Reynol dalam acara konferensi pers di Demo Bar & Bistro, Garden Avenue, Jl. Epicentrum Tengah, H R Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin 17 Juli 2023.

Menurut Reynol, tiket konser yang dibeli pada kalangan usia dari 18 hingga 26 tahun itu dapat dibilang regenerasi. Karenanya menjadi penting bagi penonton dengan berusia milenial bisa menikmati musik dangdut.

Baca Juga: BPS Jawa Tengah Klaim Angka Kemiskinan Turun hingga Berkurang 66,7 Ribu Penduduk

"Itu data base yang dikirimi oleh loket.com," ujarnya.

Selain itu, Reynol juga memastikan sejumlah artis dangdut ternama diantaranya NDX AKA, Wika Salim, Ikke Nurjanah, Ndar Boy, Happy Asmara, Guyon Waton, Siti Badriah, Fitri Carlina, El Corona dan masih banyak lainnya akan memberikan penampilan yang maksimal.

"Sehingga penikmat musik koplo pulang dengan senyum dan semringah," tandasnya.

Dikutip dari akun Instagram @festivalkoploindonesia, harga tiket konser dijual mulai Rp100 ribuan.

Baca Juga: Resep Bubur Asyura Lengkap dengan Sejarahnya, Ternyata Ada Sejak Zaman Nabi Nuh

Berikut daftar harga tiket Festival Koplo Indonesia yang nanti acaranya dimulai pukul 14:00 - 23:00 WIB

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat