kievskiy.org

Motor Omesh untuk Donasi Palestina Laku Rp300 Juta, Dibeli Seorang Dokter Asal Bali

Motor Royal Enfield Classic 500 Pegasus milik Ananda Omesh.
Motor Royal Enfield Classic 500 Pegasus milik Ananda Omesh. /Instagram/@omeshomesh

PIKIRAN RAKYAT - Ananda Omesh alias Omesh melelang motor kesayangannya jenis Royal Enfield Classic 500 Pegasus, hasilnya akan didonasikan untuk masyarakat di Palestina. Lelang motor tersebut telah ditutup pada Selasa, 7 November 2023 lalu.

Setelah menutup lelang tersebut, Omesh pun sudah mengumumkan pemenangnya. Omesh mengatakan angka penawaran yang berhasil didapatkan dari lelang motor miliknya, yakni sebesar Rp300 juta.

"Assalamualaikum saya ***** dari Bali, ijin saya ikutan pembelian motor untuk Gaza. Namun sungkan untuk saya ikutan di kolom komentar, semoga niat baik kami diterima melalui DM ya bang Omesh," kata orang tersebut kepada Omesh melalui pesan Instagram.

Namun Omesh tetap meminta agar pelelang tersebut mengikuti aturan lelang yang sudah dibuat, yakni dengan tetap menuliskan nominal angka atau tawarannya di kolom komentar.

Baca Juga: Donna Agnesia Tak Khawatir 2 Putranya Sekolah Sepak Bola di Prancis

Pemenang lelang motor milik Omesh tersebut merupakan seorang dokter asal Bali. Namun karena identitasnya ingin dirahasiakan, dokter tersebut menyuruh seseorang bernama Kautsar Noviar untuk saling kontak dengan Omesh.

"Mas @kautsarnoviar merupakan perwakilan dari penawar aslinya yang tidak ingin diungkap identitasnya sebagai bentuk ikhtiar untuk memberikan bantuan bagi saudara kita di Palestina. Beliau seorang dokter berdomisili di Bali, Insyaallah jika ada kesempatan kami akan bertemu langsung," kata Omesh dalam unggahan Instagram miliknya, Rabu, 8 Oktober 2023.

Omesh mengaku sudah saling kontak dengan Kautsar Noviar untuk menentukan lewat mana bantuan untuk Palestina tersebut akan disalurkan.

"MasyaAllah Tabarakallah. Setelah proses verifikasi, hasil lelang dengan penawaran tertinggi di angka Rp300.000.000 atas nama @kautsarnoviar dan kita sudah saling kontak untuk memastikan dan nantinya menentukan lewat mana bantuan ini akan disalurkan," ujar Omesh.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat