kievskiy.org

Sukses dengan Asal Kau Bahagia, Armada Rilis Single 'Menjemput Jodoh' 

Armada.
Armada. /Dok. Armada

PIKIRAN RAKYAT - Di tengah pandemi, Armada berupaya tetap produktif.

Lewat single Mencari Jodoh, Armada telah mengisi 2020 dengan tiga single baru.

Sebelumnya, band yang diawaki Rizal (vokal), Mai (gitar), dan Andit (drum) ini telah hadir dengan Awas Jatuh Cinta dan Saling Bantu. 

Baca Juga: Ekspor Terhambat, UMKM Gencarkan Disversifikasi

Tembang Mencari Jodoh yang bernuansa upbeat merupakan gubahan Mai sang gitaris, sedangkan liriknya ditulis Mai, Andit dan Rizal.
 
Mai mengatakan, lagu ini bercerita secara umum, yaitu tentang orang yang bekerja keras untuk mendapatkan kekasih hidupnya.
 
"Tak mundur walau selangkah, hadapi rintangan berliku. Penggalan lirik ini mewakili perasaan orang tersebut. Bagaimana dia maju terus pantang mundur demi menjemput jodohnya," ungkap Mai via pos-el, Jumat, 11 September 2020.
 

Keunikan single Menjemput Jodoh terdapat di video klip lagu ini. Soalnya, video klip lagu Menjemput Jodoh dibuat dengan tema game dan animasi 8-bit.

Pada video klipnya bisa dilihat keseruan sang tokoh utama game tersebut mencari dan mendapatkan jodohnya. 

"Mudah-mudahan Menjemput Jodoh bisa direspons positif penikmat musik Indonesia," ujar vokalis Rizal. 

Baca Juga: Ruang Isolasi Pasien Pandemi Covid-19 Diprediksi Penuh, Jadi Alasan Anies Kembali Berlakukan PSBB

Terbentuk sejak 2007, Armada kian solid. Merilis album perdana yang berjudul Balas Dendam pada 2008 lalu, album ini membuat nama Armada dikenal banyak orang.

Sukses dengan album pertama, Armada merilis album kedua Hal Terbesar pada 2009. Album ini melambungkan nama Armada berkat lagu Mau Dibawa Kemana dan Buka Hatimu. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat