kievskiy.org

Minum Alkohol saat Menstruasi Dapat Memberikan 5 Efek Buruk Berikut

ILUSTRASI wanita meminum alkohol.*
ILUSTRASI wanita meminum alkohol.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT – Jika Anda menstruasi sebaiknya perlu menjaga diri agar tidak tergoda untuk meminum alkohol.

Bagi Anda yang suka minum alkohol sebaiknya diperhatikan hal-hal buruk yang akan ditimbulkan saat Anda meminumnya dalam keadaan menstruasi.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Elitedaily, berikut ini efek buruk minum alkohol saat menstruasi.

Baca Juga: Merasa Bad Mood #dirumahaja, Simak Fakta Makanan yang Bisa Meningkatkan Mood 

1. Dapat Membuat Haid Tidak Teratur

Alkohol dapat meningkatkan kadar estrogen dan testosteron Anda untuk sementara waktu, yang dapat berubah ketika Anda menstruasi, sehingga menyebabkan menstruasi yang terlewat atau tidak terduga.

2. Bisa Membuat Rasa sakit Menstruasi Lebih Lama

Konsumsi alkohol dapat menyebabkan dehidrasi yang dapat membuat Anda lebih rentan terhadap kram. Tentu saja banyak orang menderita kram menstruasi sehingga konsumsi alkohol dapat mengintensifkan gejala ini.

Baca Juga: Wapres Ma'ruf Amin: Spirit Hari Raya Nyepi Sejalan dengan Social Distancing 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat