kievskiy.org

Menurut WHO, 3 Hal Berikut Bisa Buat Perokok Lebih Rentan Terinfeksi Virus Corona

ILUSTRASI virus corona
ILUSTRASI virus corona //pixabay /pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Semua orang di dunia ini pastiya sudah mengetahui jika virus corona bisa menular begitu cepat.

Baru-baru ini Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah memberikan informasi baru mengenai perokok terkait COVID-19.

Di mana merokok itu dapat merusak fungsi paru-paru sehingga membuat tubuh lebih sulit melawan virus corona dan penyakit lainnya.

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Info di Facebook Soal Kabar Ditutupnya Perbatasan Sintang Pinoh di Kalbar

Perokok cenderung lebih rentan terhadap COVID-19 karena tindakan merokok dilakukan dengan menggunakan jari-jari tangan (kemungkinan rokok yang terkontaminasi) lalu bersentuhan dengan bibir.

Hal ini bisa meningkatkan kemungkinan penularan virus corona dari tangan ke mulut saat merokok.

Perokok mungkin juga sudah memiliki penyakit paru-paru atau kapasitas paru-paru yang berkurang akan sangat meningkatkan risiko penyakit serius.

Baca Juga: Fenomena Kologi Alga Berikan Tampilan Neon Membentang Garis Pantai California Selatan di Malam Hari

Produk-produk rokok seperti pipa air sering melibatkan pembagian pemakaian bagi mulut dan berselang karena ini digunakan bersama-sama oleh beberapa orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat