kievskiy.org

Inspirasi Olahan Daging Kurban: Resep Bakso Sapi Kenyal ala Chef Devina, Hidangan Idul Adha Antimual

Ilustrasi bakso kuah.
Ilustrasi bakso kuah. /YouTube/Devina Hermawan

PIKIRAN RAKYAT - Rendang lagi, sate lagi, gulai lagi, pastinya ada rasa bosan ketika menyantap menu-menu tersebut di Hari Raya Idul Adha.

Kadar kolesterol yang tinggi dari daging dan santan dapat mengakibatkan kepala pusing, nyeri dada, hingga timbul perasaan mual.

Namun daging kurban yang menumpuk akan mubazir jika tidak segera diolah.

Baca Juga: Viral Wanita Ditawari Jadi Selingkuhan, Alasannya Mundur: Gue Takut Disantet

Oleh karena itu, Anda perlu berkreasi agar rezeki yang didapat tak terbuang sia-sia.

Jika di Hari Raya Idul Adha tahun ini Anda mendapat daging sapi, cobalah menyulapnya menjadi bakso kuah.

Tak perlu khawatir soal cara membuat dan bumbu yang harus disiapkan, Anda bisa menyontek resep Chef Devina Hermawan untuk membuat bakso yang lezat.

Bakso ini bisa disajikan dalam porsi besar sehingga dapat dijadikan suguhan ketika keluarga atau tetangga bersilaturahmi.

Baca Juga: Nathalie Holscher Sering Bawa Adzam Saat Bekerja, Akui Sang Anak Obati Rasa Lelah

Berikut resep bakso daging sapi ala Chef Devina Hermawan dengan takaran porsi 30 sampai 35 porsi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat