kievskiy.org

Apa Itu Vaskulitis? Penyakit yang Diderita Ashton Kutcher hingga Susah Melihat dan Berjalan

Kenali penyakit Vaskulitis yang diderita Ashton Kutcher.
Kenali penyakit Vaskulitis yang diderita Ashton Kutcher. /Kolase foto Instagram.com/@aplusk dan Pixabay/Narupon Promvichai

PIKIRAN RAKYAT - Baru-baru ini, Ashton Kutcher menghebohkan para penggemarnya karena menceritakan perjuangannya melawan penyakit vaskulitis.

Ashton Kutcher mengaku merasa beruntung masih bisa hidup setelah didiagnosis dengan gangguan autoimun yang merampas penglihatan, pendengaran, dan keseimbangan tubuhnya.

Hal tersebut ia sampaikan dalam sebuah acara berjudul Running Wild with Bear Grylls: The Challenge.

Suami Mila Kunis ini lalu mengonfirmasi kembali pada akun Twitter pribadinya bahwa ia menderita vaskulitis tiga tahun yang lalu.

Baca Juga: Potret Masa Lalu Diduga AKP Rita Yuliana dengan Suami Sah Bocor, sang Polwan Cantik Ternyata Berstatus Janda?

“Sebelum ada banyak rumor/obrolan/apa pun di luar sana. Ya, saya mengalami vaskulitis langka 3 tahun yang lalu. (Autoimmune flair up) Saya mengalami beberapa gangguan pendengaran, penglihatan, masalah keseimbangan setelahnya. Saya sudah pulih sepenuhnya. Semuanya baik-baik saja. Moving on.,” kata Kutcher pada Selasa, 9 Agustus 2022.

Lantas, apa itu vaskulitis?

Arun Chandran, seorang dokter penyakit dalam di Harvard Medical School mengatakan, vaskulitis merupakan sekelompok gangguan autoimun yang menyerang pembuluh darah dan kapiler sehingga menyebabkan peradangan.

Baca Juga: Mayat Manusia Gosong Tergantung di Pohon Taman, Identitas dan Jenis Kelamin Korban Sulit Diketahui

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat