kievskiy.org

Jangan Khawatir, Cacar Monyet Bisa Dicegah dengan Lakukan Sejumlah Kebiasaan Ini

Ilustrasi cacar monyet. Andrew Noymer mengungkap beberapa saran kesehatan terkait tindakan pencegahan virus cacar monyet, termasuk dengan penyemprotan disinfektan.
Ilustrasi cacar monyet. Andrew Noymer mengungkap beberapa saran kesehatan terkait tindakan pencegahan virus cacar monyet, termasuk dengan penyemprotan disinfektan. /Pixabay/TheDigitalArtist Pixabay/TheDigitalArtist

PIKIRAN RAKYAT - Keberadaan kasus pertama cacar monyet Indonesia tengah menjadi sorotan masyarakat.

Paling utamanya, masyarakat Indonesia kebanyakan mulai merasa khawatir dengan kemungkinan kasus-kasus berikutnya dari cacar monyet.

Dengan kekhawatiran itu, masyarakat Indonesia perlu segera memahami tindakan pencegahan cacar monyet, yang wajib dilakukan dalam berkegiatan sehari-hari.

Baca Juga: Ki Bagus Rangin, Tokoh Pejuang Cirebon yang Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional

Seorang pakar kesehatan dari University of California, Andrew Noymer mengungkap beberapa saran kesehatan terkait tindakan pencegahan virus cacar monyet itu.

Disebutkan, masyarakat dapat membiasakan diri melakukan penyemprotan disinfektan terhadap benda-benda yang disentuh orang-orang, seperti meja dan toilet umum.

Mengenai toilet umum ini, diklaim menjadi penting untuk rajin mendapat disinfektan karena lesi yang bisa muncul di sekitar daerah dubur dan genital.

Baca Juga: Coki Pardede Segera Bebas, Langsung Tur Stand Up Comedy

Lebih lanjut, penggunaan masker bedah juga menjadi penting, buat mereka yang hidup dengan pasien cacar monyet.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat