kievskiy.org

Penelitian Terbaru Ungkap Kaitan Penyakit Crohn dengan Norovirus

Ilustrasi. Penyakit Crohn.
Ilustrasi. Penyakit Crohn. /Pexels/RODNAE Productions

PIKIRAN RAKYAT - Belum banyak yang mengetahui apa itu penyakit Crohn. Penyakit Crohn adalah suatu kondisi yang menyebabkan pembengkakan yang dirasa sangat menyakitkan pada saluran pencernaan seseorang.

Para ilmuwan telah mencari cara pengobatan yang lebih efektif serta penyebab apa saja yang mendasari penyakit ini.

Para peneliti sekarang menyatakan dugaan norovirus mungkin mempunyai keterkaitan dengan risiko seseorang lebih tinggi terkena penyakit Crohn.

Para ilmuwan juga berharap penelitian mereka dapat mengarah pada pemahaman yang lebih baik, kondisi, maupun perawatan baru.

Baca Juga: Menilik Penyakit Crohn dari Sudut Pandang Ilmiah dan Cara Menanggulanginya Menurut Hasil Penelitian

Asal-usul penyakit Crohn, yakni sejenis penyakit radang usus (IBD) yang dapat menyebabkan pembengkakan jaringan yang menyakitkan di saluran pencernaan, telah membingungkan para ilmuwan selama bertahun-tahun.

Sebanyak 780.000 orang di Amerika Serikat memiliki kondisi tersebut, menurut Crohn's & Colitis Foundation of America.

Ketika seseorang menderita penyakit Crohn, pertahanan kekebalan dalam tubuh yang seharusnya menyerang mikroba ternyata salah target sehingga menyerang ke saluran pencernaan tubuh penderita itu sendiri.

Modalitas pengobatan yang tersedia saat ini dapat memberikan sedikit kelegaan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat